www.unesa.ac.id
Pada sistem perlombaannya peserta dibagi menjadi 3 babak yakni babak penyisihan, semifinal dan final. Di hari pertama, keseluruhan peserta berlomba-lomba untuk mendapatkan 48 tempat di babak semi final. Hingga nanti tersisa 3 siswa yang layak bersaing di babak final.
Terjadi hal menarik saat memasuki tahap final. Tiga peserta yang lolos ke tahap akhir ini berasal dari sekolah yang sama yaitu SD Islam Kreatif Anak Sholeh, Sidoarjo. Mereka adalah Shafira Putri Delia, Aqilah Mota Azzahra, dan Bunga Aramita Anandasena. Namun, Shafira berhasil keluar sebagai juara pertama setelah mengalahkan kedua rekannya dengan waktu kurang dari 5 menit. Sementara Aqilah Mota Azzahra menempati peringkat ke dua dan Bunga Aramita Anandasena harus puas menempati peringkat ketiga.
Priza Tri Setya Wicaksana selaku Ketua HMJ Matematika mengaku puas dengan penyelenggaraan LRP yang berjalan lancar ini. “Alhamdulillah acara berjalan dengan lancar dan sesuai ekspektasi dari kami selaku HMJ Matematika, semoga tahun depan bisa dikembangkan lebih baik lagi” jelas mahasiswa angkatan 2017 tersebut. (Suryo/why)
Share It On: