www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id – Surabaya, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) gelar acara komunikatif “Baper-Rek” (Bincang dan Perform Bersama Rektor), (6/2). Acara yang digelar di Auditorium Prof. Slamet Dajono, Gedung D1 FMIPA Unesa Ketintang ini juga dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Dr. Bambang Yulianto, M.Pd., Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan, Suprapto, S.Pd., M.T., Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Agus Hariyanto, M.Kes., Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerja Sama, Dr. Sujarwanto, M.Pd., Ketua LPPM, Prof. Dr. Darni, M. Hum., Dekan beserta jajaran pimpinan FMIPA, serta sivitas akdemika selingkung FMIPA.
Jika sebelumnya acara komunikatif bersama Rektor ini diberi nama “Ngopi-Rek”, kali ini nama tersebut berganti menjadi “Baper-Rek”, dan pelaksanaan di FMIPA ini merupakan kali ke-5. Meskipun namanya berganti, namun esensi dari acara ini sebenarnya sama, yakni sebagai media komunikasi Rektor bersama sivitas akademika dalam upaya mengembangkan Unesa menjadi lembaga yang lebih maju lagi.
Sebagai pembuka, Dekan FMIPA, Prof. Dr. Madlazim, M.Si., memaparkan capaian target tahun 2019 yang dinilai cukup signifikan. Salah satu bentuk program yang menjadi unggulan yakni, “Ecopreneurship”. Program-program dalam Ecopreneurship sendiri memiliki 3 poin penting, yakni Eco-Inovation, Eco-Opportunity, dan Eco-Komitmen. Produk hasil karya yang dihasilkan diantaranya produk kecantikan dari dosen sekaligus Kepala Pusat Inkubasi Bisnis Lembaga Penelitian, Prof. Dr. Titik Taufikurohman, M.Si., yang kita kenal dengan Nano-Gold, tanaman hidroponik yang layak dipasarkan dari Jurusan Biologi, serta produksi tumblr minuman yang zero dari pencemaran lingkungan.
"Produk-produk inovasi dosen dan mahasiswa yang telah dihasilkan pada Ecopreneurship dari FMIPA ini sudah memiliki banyak manfaat dengan melihat peluang yang dibutuhkan pada masyarakat. Perlu adanya dukungan penuh dari Unesa satu untuk mengembangkan program Ecopreneurship ini dengan fasilitas-fasilitas pendukung di Unesa," ujar Madlazim.
Menanggapi hal tersebut, Nurhasan mendukung penuh langkah positif dari FMIPA dengan berbagai program unggulan tersebut.
"Unesa akan menyediakan fasilitas-fasilitas pendukung seperti gedung-gedung baru guna kelancaran pelaksanan progam yang ada. Namun perlu diingat harus ada komitmen dan konsistensi dalam hal ini untuk terus dapat bertahan serta berkembang lebih pesat nantinya. Teruslah berkreasi dan Inovasi untuk memajukan Unesa," pungkas Rektor Unesa. (yuris/mdna/aida/ay)
Share It On: