www.unesa.ac.id
Foto : Foto bersama SMAN 3 Lamongan bersama tim admisi dan Humas Unesa
Unesa.ac.id, SURABAYA-SMA Negeri 3 Lamongan melakukan study campus di Universitas Negeri Surabaya (UNESA) pada Kamis, 5 Januari 2023. Kunjungan sekolah tersebut menjadi yang pertama tahun ini. Mereka disambut jajaran Admisi, Pokja Akademik dan Humas di Auditorium, Lantai 4, Gedung Fakultas Bahasa dan Seni (FBS), Kampus Lidah Wetan, Surabaya.
Kunjungan ini dipimpin kepala sekolah, Drs. Sholihin, M.Pd. Dia membawa rombongan yang terdiri dari 306 siswa dan 38 guru. "Kami berharap ada pencerahan terkait jalur penerimaan mahasiswa baru di UNESA dan informasi terkait lainnya. Sehingga anak-anak kami termotivasi untuk melanjutkan studi ke jenjang perguruan tinggi,” ucap kepala sekolah tersebut.
www.unesa.ac.id
Foto : Suasana kunjungan SMAN 3 Lamongan di Unesa
Kepala Satuan Admisi UNESA, Dr. Sukarmin, M.Pd., menjelaskan mengenai berbagai jalur masuk perguruan tinggi yang terdiri dari SNBP, SNBT, dan SPMB atau yang biasa disebut jalur mandiri. "Pada umumnya ada tiga jalur penerimaan. Jadi nomor satu dan nomor dua (SNBP dan SNBT) itu jalur nasional. Kemudian yang nomor tiga itu jalur mandiri khusus untuk Unesa," jelasnya.
Kepala UPT Humas UNESA, Vinda Maya Setianingrung, S.Sos., M.A., memberi motivasi kepada para siswa dengan menceritakan perjalanan salah satu mahasiswa UNESA yang berasal dari keluarga yang tidak mampu, tetapi setelah lulus kuliah di UNESA dan berhasil diterima S-2 di empat kampus luar negeri sekaligus.
Selain itu, dia juga mengenalkan mengenai prodi favorit yang ada di UNESA dan menjelaskan beberapa prodi agar para siswa dapat menentukan prodi yang sesuai minat siswa dan tidak bergantung kepada teman. Usai pemaparan materi, peserta melontarkan beberapa pertanyaan mengenai persyaratan untuk mengikuti berbagai jalur masuk perguruan tinggi. Acara diakhiri dengan sesi foto bersama. []
***
Penulis: M Farhan Bachtiar
Editor: @zam Alasiah*
Foto: Dokumentasi Tim Humas UNESA
Share It On: