Sejak 2008, Bimbasi lahir dan tumbuh sampai saat ini. Komunitas tutor sebaya ini didukung oleh UPT Layanan Bimbingan Konseling Unesa (LBK) yang memang belum maksimal dalam pelayanan bagi mahasiswa karena keterbatasan tenaga yang dimilikinya. Melalui komunitas inilah UPT LBK Unesa merekrut 58 mahasiswa dari seluruh fakultas di Unesa. Pada perekrutan tutor sebaya tahun ke-6 ini, Bimbasi ingin menjadi komunitas yang mengampanyekan dan membumikan karakter peduli terhadap sesama mahasiswa. Hal itu seperti yang disampaikan Dr. Tamsil Muis, Ketua UPT LBK Unesa dalam sambutannya di Auditorium Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Unesa (3/5/2014). Pada koordinasi awal itu, Bimbasi memberikan panduan kepada para calon tutor sebaya tentang bagaimana menjadi teman diskusi dan curhat yang bagi sesama mahasiswa. Yang menjadikan pembekalan awal ini terasa bermakna ialah ketika para calon tutor sebaya ini saling berlatih dalam simulasi menjadi konselor, klien, dan pengamat. Pada pembekalan ini juga diberikan materi Hypnoteraphy agar para calon tutor sebaya memiliki trik yang efektif saat menjalankan misi kepedulian terhadap sesama. Selain itu, program Bimbasi ini juga dimanfaatkan oleh mereka untuk berlatih mengasah kompetensi sosial dan kepribadian sebelum mereka menjadi guru saat praktik pengalaman lapangan ataupun ketika sudah lulus kelak. (Yusuf Nur Rohman/Byu)