www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id, Surabaya – Universitas Negeri Surabaya (Unesa) mendukung penuh kebijakan Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM) yang diluncurkan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, salah satunya dengan melaksanakan program KKN-MBKM untuk mahasiswa S-1 jurusan Manajemen Unesa angkatan 2018.
Guna menyukseskan KKN-MBKM tersebut, jurusan Manajemen Unesa menggelar workshop dengan tema Studi Kelayakan Bisnis pada 8-9 Februari 2021. Workshop pertama itu dihadiri oleh Dr. Agus Hariyanto, M.Kes. selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Anang Kistyanto, S.Sos., M.Si. selaku dekan Fakultas Ekonomi dan Dr. Ulil Hartono, S.E., M.Si., ketua jurusan S-1 Manajemen. Selain itu, juga dihadiri para dosen dan mahasiswa yang mengambil mata kuliah KKN-MBKM.
“Dengan acara ini kami beri pembekalan KKN-MBKM untuk para mahasiswa sebelum mereka terjun ke lapangan,” ujar Ulil Hartono. Semua mata kuliah yang diprogramkan mahasiswa S-1 Manajemen angkatan 2018 diintegrasikan ke dalam KKN-MBKM (kecuali mata kuliah praktik komputer). Jumlahnya ada 20 SKS termasuk mata kuliah KKN.
Di konsentrasi pemasaran, jurusan Manajemen mengintegrasikan mata kuliah Praktik Komunikasi Bisnis, Manajemen Risiko, Studi Kelayakan Bisnis, Perilaku Konsumen, Komunikasi Pemasaran, dan mata kuliah Pemasaran Jasa ke dalam program KKN-MBKM.
Kemudian untuk konsentrasi Keuangan, adapun mata kuliah yang diintegrasikan ke dalam KKN MBKM yakni, Praktik Komunikasi Bisnis, Manajemen Risiko, Studi Kelayakan Bisnis, Manajemen Keuangan Lanjutan, Analisa Laporan Keuangan, dan mata kuliah Lembaga Keuangan dan Pasar Modal.
Sementara untuk konsentrasi SDM mengintegrasikan mata kuliah Praktik Komunikasi Bisnis, Manajemen Risiko, Studi Kelayakan Bisnis, Perencanaan SDM, Manajemen Pelatihan, dan mata kuliah MSDM Global ke dalam program KKN tersebut.
Dalam pelaksanaannya, mahasiswa diberi wewenang untuk menentukan sendiri lokasi KKN yang ada unit usaha milik desa atau kelompok seperti Bumdes, dan Usaha Kelompok Tani. Jumlah mahasiswa untuk satu lokasi terdiri dari sembilan orang, masing-masing tiga mahasiswa dari tiga konsentrasi.
Workshop sebagai pengganti perkuliahan tersebut tidak dilakukan sekali, tetapi berkali-kali. Untuk tema Manajemen Risiko digelar pada 10-11 Februari 2021. Kemudian tema Praktik Komunikasi Bisnis dilaksanakan pada 12 Februari 2021, dan workshop khusus mata kuliah konsentrasi diselenggarakan pada 15-20 Februari 2021. (Hasna/yam/Humas_Unesa)
Share It On: