Bertempat di Auditorium lantai 3 Gedung Pusat UNESA, berbagai dosen dari program studi di 7 fakultas mendapatkan materi seminar dan pelatihan tentang Penggunaan dan Pemanfaatan e-Learning untuk mendukung perkuliahan semester Gasal 2007/2008. Bagi UPT Puskom (Pusat Komputer) ajang ini dimanfaatkan juga untuk uji coba server e-Learning yang dihubungkan dengan jaringan INHERENT (Indonesia Higher Education Network). Bagi dosen yang baru mengenal e-Learning acara ini sangat bermanfaat untuk membuka wawasan dan paradigma baru dalam pembelajaran menggunakan teknologi, khususnya Teknologi Informasi & Komunikasi. Dalam acara yang dibuka oleh Pembantu Rektor I, Dr. Budi Djatmiko, M.Pd mengatakan bahwa program e-Learning sudah menjadi kebijakan dari Universitas Negeri Surabaya sehingga mau tidak mau dosen harus bisa menyelenggarakan kelas maya di sistem e-Learning ini. Sekaligus e-Learning ini untuk mempercepat aselerasi pemanfaatan ICT (Information & Communication Technology) di UNESA. Kegiatan ini dilaksanakan 3 hari mulai pagi sampai sore hari yaitu tanggal 15, 16 dan 22 Mei 2007 yang bermaterikan : - Kebijakan Lembaga tentang Pemanfaatan e-Learning oleh Dr. Budi Djatmiko, M.Pd - Pemanfaatan e-Learning untuk Perkuliahan oleh Bekti Cayo H. (Perpustakaan ITS) - Mempersiapkan Materi (file) untuk Pembelajaran e-Learning oleh (Drs. Sukarmin, M.Pd) - Manajemen e-Learning oleh Drs. Bambang Sujatmiko, MT - Upload Materi Ajar oleh Wiyli Yustanti, M.Kom - Simulasi Perkuliahan dengan e-Learning oleh Drs. Bambang Sujatmiko, MT dan Drs. Sukarmin, M.Pd Seperti pada umumnya, karena ini adalah hal yang baru bagi dosen tentunya masih perlu waktu untuk adaptasi dengan sistem e-Learning yang menggunakan program Moodle ini. Namun dari sesi penutupan terlihat para dosen sepertinya antusias untuk mempelajari e-Learning lebih lanjut untuk mendukung profesinya sebagai tenaga pengajar di UNESA. (ari)