Menyadari pentingnya literasi pada era globalisasi seperti saat ini, HMJ Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PSGD), Sabtu (26/4/2014) mengadakan Pelatihan Jurnalistik. Pelatihan satu hari itu mengangkat dengan tema "Mengembangkan Potensi Mahasiswa Progresif, Kreatif, Berkualitas, dan Bertanggung Jawab Melalui Jurnalistik". Kegiatan dengan 30 peserta yang semuanya mahasiswa PGSD ini bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran mahasiswa terhadap pentingnya literasi dan jurnalistik. Dampak lanjutan diadakannya pelatihan ini ialah makin profesionalnya Redaction Community (Red Com). Red Com inilah yang selama ini menerbitan majalah Jurusan PGSD. Redaktur Koran Surya, Endah Imawati menyampaikan materi menulis dan dasar-dasar jurnalistik dengan semangat di Auditorium PGSD FIP Unesa. Antusiasmenya dalam menyampaikan materi membuat peserta larut dalam materi tanpa ada satupun yang merasa bosan dan mengantuk. Materi kedua disampaikan Aditya Gilang Permana, mahasiswa Unesa tingkat akhir yang mendapatkan Beasiswa Unggulan Industri Kreatif CIMB Niaga berkat kreativitasnya dalam bidang fotografi dan videografi ini hendak menularkan ilmunya dalam hal fotografi dan design layout. Konsep pelatihan ini disertai praktik langsung dalam menulis dan pembuatan layout majalah. Peserta terbaik dan terfavorit akan mendapatkan penghargaan. Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WIB hingga sore hari ini merupakan salah satu usaha Jurusan PGSD Unesa dalam membekali mahasiswa agar mampu menjadi guru yang tidak hanya mampu mengajar dengan baik tapi juga menjadi agen kreativitas bagi siswa-siswanya pada era industri media kreatif mendatang. (Diyanti Jati Pertiwi/Byu)