www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id, Surabaya- Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Surabaya menggelar yudisium periode ke-98 tahun 2020 melalui zoom pada Jumat (7/8). Yudisium dihadiri Ketua Senat, Dekan, para wakil dekan, Ketua Jurusan, Kaprodi, Ketua Laboratorium, Kabag dan Kasubbag selingkung Fakultas Ekonomi. Selain itu, hadir juga alumni FE Unesa, Adam Rosyidi, S.Pd, yang saat ini menjabat sebagai anggota DPRD Provinsi Jawa Timur.
Yudisium yang dimulai pukul 13.30 WIB diikuti 240 mahasiswa lulusan program sarjana dan diploma FE Unesa. Rinciannya, dari Jurusan Pendidikan Ekonomi sebanyak 117 mahasiswa, Jurusan Manajemen sebanyak 46 mahasiswa, Jurusan Akuntansi 45 mahasiswa dan Jurusan Ilmu Ekonomi 32 mahasiswa.
Tidak hanya itu, Pimpinan Fakultas Ekonomi juga memberikan apresiasi dan penghargaan kepada mahasiswa-mahasiswa berprestasi, baik di bidang akademik maupun non akademik setiap jurusan maupun prodi. Nama-nama mahasiswa berprestasi tersebut dibacakan Oleh Wakil Dekan Bidang Akademik Susi Handayani, SE, Ak, M.Ak, CA dan Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan Dr. Susanti, S.Pd., M.Si.
Salah satu perwakilan yudisiawan terbaik, Nur Wakhidah Rahmawati, yang juga peraih IPK Pamuncak Fakultas menyampaikan ucapan terima kasih kepada segenap sivitas akademik Fakultas Ekonomi. Ia mengaku banyak suka dan duka yang telah dilalui. Ia merasa sangat bangga menjadi bagian dari FE Unesa.
“Terima kasih kepada pimpinan, dosen, karyawan dan seluruh sivitas akademika Fakultas Ekonomi Unesa, yang telah memberikan bimbingan ilmu dan motivasi kepada kami sehingga mampu menyelesaikan studi dengan baik. Semoga ilmu yang kami peroleh selama ini dapat kami aplikasikan dan bermanfaat bagi masyarakat,” ungkapnya.
Sementara itu, Adam Rosyidi, mewakili alumni menyampaikan selamat kepada mahasiswa yang telah diyudisium. Ia berharap kepada para yudisiawan dengan IPK berapapun mampu memberikan manfaat kepada masyarakat.
Dekan Fakultas Ekonomi Unesa, Dr. Anang Kistyanto, S.Sos, M.Si mengatakan bahwa yudisium kali ini memberikan kesan tersendiri bagi para yudisiawan. Ia berharap para mahasiswa yang diyudisium tidak kecewa di tengah pandemi Covid-19 ini, tetapi justru menjadi momentum untuk bangkit menghadapi tantangan revolusi industri 4.0.
Atas nama lembaga, Anang juga menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada para mahasiswa yang hari ini telah diyudisium menjadi Sarjana Pendidikan (S.Pd), Sarjana Manajemen (S.M), Sarjana Akuntansi (S.Ak.), Sarjana Ekonomi (S.E.), dan Ahli Madya akuntansi (Amd.Ak).
“Tentu capaian ini memerlukan perjuangan di tengah pandemi Covid-19. Anda terbukti mampu menyelesaikan persyaratan akademik dan non akademik sehingga layak mendapat gelar tersebut,” papar Anang.
Anang juga berharap, apapun pilihan yang akan ditempuh setelah lulus ini agar tidak melupakan almamater. Sebab, almamater telah memberikan pembekalan, pendidikan, dan pengetahuan agar Anda sukses pada masa mendatang,” pungkasnya.(QQ/sir)
Share It On: