www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id, Surabaya - Sea-Teacher merupakan program yang bertujuan memberikan kesempatan pada mahasiswa untuk merasakan praktik mengajar di negara-negara tetangga. Harapannya, mahasiswa dapat meningkatkan kemampuan mengajar dan pedagogis yang dimilikinya.
Hari ini, Unesa mengadakan Pembekalan dan Pemberangkatan Mahasiswa Program Sea-Teacher di Ruang Rapat lantai 8, Gedung Rektorat Kampus Lidah Wetan Surabaya, (04/01). Kegiatan ini diikuti 10 mahasiswa dari berbagai fakultas, diantaranya Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum (FISH), Fakultas Ekonomi (FE), Fakultas Ilmu Olahraga (FIO), Fakultas Bahasa dan Seni (FBS), dan Fakultas Teknik (FT). Mahasiswa tersebut nantinya akan ditempatkan di Thailand dan Filipina. Unesa sendiri akan kedatangan 8 mahasiswa dari Thailand dan Filipina.
Wakil Rektor Bidang Akademik, Prof. Dr. H. Bambang Yulianto, M.Pd., dalam sambutannya mengatakan agar mahasiswa terpilih bisa menjadikan program ini sebagai bekal ilmu di masa yang akan datang serta tetap bisa menjaga norma dan adat sebagai orang Indonesia. “Semoga kalian mendapatkan hal-hal yang baik dari luar negeri dan bisa di implementasikan untuk Unesa”, ujar beliau. (tni/ay)
Share It On: