Komitmen pelaksanaan pendidikan berkualitas di SMA Labschool Unesa berdampak langsung pada prestasi siswa-siswinya yang berhasil membawa pulang titel juara di berbagai kompetisi tingkat nasional.
Unesa.ac.id. SURABAYA—SMA Labschool Unesa kembali mencatatkan prestasi gemilang di kancah nasional. Sekolah ini berhasil membawa pulang piala juara 1 dan piala bergilir juara umum dalam Lomba Menulis Artikel Ilmiah Sejarah Tingkat Nasional yang diselenggarakan Himpunan Mahasiswa Sejarah Universitas Negeri Surabaya (UNESA).
Tak hanya itu, peserta didiknya juga meraih sederet penghargaan pada Olimpiade Science Tributes of Mothers yang diselenggarakan Prestasi Emas Foundation.
Endang Ceisa Zahra Putri (X3), Fachri Atza Mahendra (X3), Kyla Soegiehartho (X4), Almeera Lakeisha (X4), Lathifatul Azizah (X1), dan Alecia Anabel T. (X3) merupakan nama-nama siswa berprestasi yang berhasil menyabet berbagai juara pada ajang tersebut.
Alecia Anabel bahkan menorehkan pencapaian luar biasa dengan meraih juara pada 11 cabang lomba sekaligus, termasuk bahasa Inggris, kimia, dan astronomi.
Endah Purnomowati, Ketua Yayasan Labschool UNESA, menyampaikan rasa bangganya atas pencapaian luar biasa ini.
“Prestasi ini adalah bukti nyata bahwa SMA Labschool Unesa tidak hanya mendidik siswa menjadi cerdas, tetapi juga berkarakter dan berdaya saing global. Kami sangat bangga dengan kerja keras guru, siswa, dan seluruh elemen sekolah yang telah memberikan yang terbaik,” ujarnya.
Sujarwanto, Kepala Badan Pengelola Sekolah Labschool (BPSL) menambahkan bahwa pencapaian ini merupakan hasil sinergi antara siswa, guru, dan pihak manajemen sekolah.
“Kami senantiasa mendukung kegiatan akademik maupun non-akademik. Prestasi ini menunjukkan bahwa pendekatan holistik dalam pendidikan memberikan hasil yang maksimal,” tuturnya.
Dewi Purwanti, Kepala SMA Labschool Unesa 1 Surabaya turut mengungkapkan rasa syukur dan apresiasinya kepada para siswa berprestasi.
“Kami sangat bangga dengan pencapaian siswa-siswi kami. Semangat mereka untuk terus belajar dan berkompetisi adalah inspirasi bagi generasi muda lainnya. Ke depan, kami akan terus mendorong siswa untuk mengeksplorasi potensi mereka di berbagai bidang,” kata Dewi.
Selain membawa pulang penghargaan, pencapaian ini juga menjadi bukti kuat bahwa SMA Labschool Unesa mampu bersaing di tingkat nasional, membuktikan kualitas pendidikan yang diberikan. Para siswa mengaku termotivasi untuk terus berprestasi setelah melihat hasil jerih payah mereka diakui di tingkat yang lebih tinggi.
“Kemenangan ini adalah pengalaman yang tidak terlupakan. Kami belajar untuk terus berinovasi dan berkolaborasi. Dukungan dari guru dan teman-teman juga sangat membantu,” ungkap Alecia Anabel T., salah satu peraih penghargaan terbanyak dalam ajang tersebut.
Prestasi ini juga mendorong SMA Labschool Unesa untuk terus mengembangkan potensi peserta didiknya. Program-program pembinaan intensif yang berfokus pada pengembangan kompetensi akademik dan non-akademik direncanakan akan semakin ditingkatkan.
“Semoga keberhasilan ini menjadi inspirasi bagi seluruh siswa di Indonesia untuk terus mengejar mimpi dan membawa nama baik bangsa ke tingkat yang lebih tinggi. SMA Labschool Unesa telah menunjukkan bahwa dengan kerja keras, semangat, dan kolaborasi, prestasi gemilang bisa diraih,” harap Dewi.[*]
***
Penulis dan foto: Tim SMA Labschool Unesa
Share It On: