Jurusan Bahasa Indonesia mengadakan kegiatan rutin tahunan dengan tujuan utama untuk memperkenalkan pada masyarakat bahwa Unesa mempunyai jurusan sastra Indonesia. Karena selama ini masyarakat hanya mengenal jurusan pendidikan bahasa Indonesia. Selain itu tujuan diadakan acara ini adalah sebagai ajang kreasi siswa siswi SMA se Jatim dalam bidang bersastra dan berbahasa. Lomba yang diadakan selama 2 hari ini (8-9/11) memiliki 8 macam lomba. Pada hari pertama diadakan lomba madding, pembawa acara, membaca berita dan musikalisasi puisi. Sedang pada hari kedua diadakan lomba baca puisi, mendongeng, cerdas cermat, dan pidato. Lomba membaca puisi menyedot perhatian terbanyak dari para siswa, sedang lomba cerdas cermat kurang diminati peserta. Jumlah keseluruhan peserta lomba adalah sekitar 700 siswa menyebar se Jatim. Untuk kepanitiaan acara ini di motori oleh ibu Heni Subandiah dan dukungan penuh dari seluruh staf dosen bersama 42 mahasiswa BEM. [herlina_humas]