Seluruh keluarga besar Labschool UNESA hadiri halalbihalal di Auditorium LPSP Kampus 2 Lidah Wetan, Surabaya
Unesa.ac.id, SURABAYA—Masih dalam suasana Idulfitri, Labschool menyelenggarakan Halalbihalal bertajuk "Melalui Halalbihalal Mari Eratkan Tali Silaturahmi dan Kuatkan Jalinan Kerja Sama untuk Menciptakan Kinerja yang Optimal" di Auditorium LPSP, Kampus 2 Lidah Wetan, pada Selasa, 23 April 2023.
Kegiatan ini dihadiri seluruh keluarga besar Labschool UNESA. Prof. Dr. Sujarwanto, M.Pd., Direktur Labschool mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai momentum untuk merefleksikan kembali tentang keagamaan maupun lembaga.
"Labschool sekarang mulai bergelanggak di international. Ini perlu komitmen dan semangat bersama membawa lembaga semakin maju dan unggul,” ucapnya.
Prof Jar berharap halalbihalal ini tidak hanya mendekatkan dan mempererat hubungan seluruh keluarga besar Labschool, tetapi juga memupuk motivasi dan kebersamaan untuk melakukan berbagai terobosan dan memperkuat transformasi ke depan.
“Target kita ke depan yaitu perkuat program internasionalisasi dan mendorong siswa untuk terlibat dalam program internasional,” ucapnya.
Direktur Labschool dan Ketua Yayasan Labschool UNESA bersama seluruh keluarga besar Labschool UNESA berjabat tangan dan saling memohon maaf lahir batin dalam halalbihalal
Kepala Pusat Studi Pengembangan Pedesaan, Kawasan dan Energi Terbarukan, Dr. Mufarrihul Hazin, M.Pd., selaku narasumber di acara ini menyampaikan bahwa halalbihalal dicetuskan oleh KH. Abdul Wahab Hasbullah yang dilatarbelakangi kejadian masa Bung Karno.
"Zaman dahulu itu banyak terjadi pertikaian, dan itu terjadi di bulan sebelum syawal, sehingga terciptalah halal bihalal kemudian disepakati oleh presiden Indonesia dan sampai sekarang dilaksanakan oleh masyarakat," paparnya.
Pria yang pernah menjabat sebagai Sekretaris IPNU itu menuturkan, Halalbihalal biasanya ditandai dengan silaturahmi. Berdasarkan sabda Nabi SAW bahwa silaturahmi dapat memperpanjang umur dan diperluas pintu rezekinya.
Selaras dengan tema halalbihalal kali ini, setelah silaturahmi maka bentuklah kerja sama, setelah kerja sama otomatis kinerjanya akan maksimal. "Selain mempercepat pengerjaan, suatu pekerjaan jika dikerjakan bersama akan tepat dan optimal," ucapnya
Tausiyah ini ditutup dengan bacaan selawat bersama, turut hadir dalam kegiatan ini Ketua Yayasan Labschool UNESA, Dra. Endah Purnomowati, M.Pd., dan Direktur Labschool, Prof. Dr. Sujarwanto, M.Pd., Dekan Fakultas Bahasa dan Seni, Syafiul Anam, PhD serta jajaran Labschool.[]
***
Reporter: Lina Lubabatul Karimah (FBS)
Editor: @zam*
Foto: Dokumentasi Tim Humas
Share It On: