Rektor Universitas Muhammadiyah Makasssar (Unismuh Makassar) Dr. Irwan Akib, M.Pd., tampak tidak bisa menutupi rasa gembiranya. Begitu dinyatakan sukses mempertahankan ujian disertasi di Kampus Unesa Ketintang hari Rabu, 6 Februari 2008. Raut wajah yang semula terlihat cukup tegang berubah menjadi ceria. Keluarga dan rekan-rekan tersenyum penuh bahagia. Ya, mulai tadi, Irwan Akib berhak menyandang gelar doktor. Pria yang dilahirkan tanggal 2 Agustus 1963 itu pun dikukuhkan menjadi doktor ke-31 Prodi S3 Pendidikan Matematika atau doktor ke-39 Program Pascasarjana Unesa. Tampak hadir Direktur PPs, pejabat, dosen dan sivitas akademik Unismuh Makasar. Mereka berbaur dengan keluarga promovendus dan undangan yang lain memenuhi ruang ujian. Dalam ujian terbuka di gedung K9 Pascasarjana Unesa tersebut, selama dua jam ujian, promovendus menjawab sejumlah pertanyaan dari Dewan Penguji. Dewan penguji antara lain: Prof. R. Soedjadi, Prof. Ketut Budayasa, Ph. D, Prof. Prabowo, M.Pd., Prof. Dr. Suryanto, Dr. St. Suwarsono, dan Prof. Dr. Akbar Sutawidjaja. Disertasi Irwan Akib dengan judul ? ? Model Pembelajaran Matematika Berbasis Budaya Bugis Makassar? ? . ? ? Saya sangat bersyukur dapat menyelesaikan disertasi ini? ? , ujar doktor yang juga merupakan bapak yang dikaruniani enam orang anak. ? ? Mudah-mudahan guru-guru matematika dapat memanfaatkan hasil penelitian ini sehingga dapat mengembangkan matematika,? ? lanjutnya. Adapun manfaat dari penelitian ini adalah: 1) model yang diperoleh dapat memberikan kontribusi terhadap pengembangan teori pembelajaran, khususnya pembelajaran matematika, 2) dapat digunakan oleh guru matematika sebagai dasar untuk meningkatkan kualitas pembelajaran, 3) sebagai bahan masukan bagi peneliti lain sekaligus sebagai referensi untuk penelitian tentang keterlibatan faktor budaya dalam pembelajaran. Selamat berkarya, Pak. Semoga sukses.(bj)