www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id, Surabaya - Kejuaraan Bola voli antar mahasiswa dalam rangka memperingati dies natalis ke-54 Unesa yang di selenggarakan tanggal 19 s.d. 22 November di Gelanggang Pemuda Kampus Unesa Lidah wetan berlangsung meriah.
Dalam kejuaraan ini, FIO sapu bersih gelar juara. Terlihat pada babak final putri, tim Fakultas Ilmu Olahraga (FIO) dipertemukan dengan tim Fakultas Ekonomi (FE), pun dengan babak final putra yang mempertemukan tim FIO dengan tim Fakultas Tehnik (FT).
Tim bola voli putri FE harus mengakui keunggulan tim bola voli putri FIO. Pasalnya, Tim putri FIO nampak dominan dalam pertandingan melawan tim FE. Dalam pertandingan pamungkas ini, tim FIO memenangkan setiap set dengan skor 25-20 pada set pertama, 25-11 pada set kedua, dan 25-22 pada set ketiga. Kerja keras tim FIO membuahkan hasil. Mereka berhak menjadi juara setelah memperoleh skor 3-0 atas tim FE.
Tidak jauh berbeda dengan tim putri, tim putra FIO juga menyuguhkan pertandingan yang memukau saat melawan tim putra FT. Set pertama berlangsung cukup mendebarkan. Antara tim FIO dan tim FT beradu melalui permainan panjang dengan menyuguhkan aksi jual beli serangan. Namun tim FT akhirnya harus mengakui keunggulan tim FIO yang unggul dengan skor 25-21 pada set pertama. Meskipun pada set kedua tim FT harus kembali menelan kekalahan dengan skor 26-24, namun mereka telah menyuguhkan permainan yang luar biasa di awal set kedua dengan mengungguli tim FIO 5 angka. Pada set ketiga, tidak ada perubahan yang berarti bagi tim FT. Mereka harus mengakui keunggulan tim lawan. Akhirnya, tim FIO memantaskan diri untuk melenggang menjadi juara setelah mendapat skor 29-27 pada set ketiga. (tan/jum/ay)
Share It On: