Tim Unesa yang bertugas di Kabupaten Nganjuk adalah Dr. Yuni Sri Rahayu, PD 1 FMIPA; Bu Hertiti, Kepala BAAKPSI; Suyatno, Kepala Humas Unesa; Agus, Puskom; Sugeng dari BAAKPSI. Acara sosialisasi dilaksanakan di Aula Dinas Dikpora, lantai 2. Pejabat yang menyambut adalah Kepala Bidang SMP, SMA, dan SMK yang mewakili kepala dinas, karena berhalangan hadir.
Peserta yang mengikuti berjumlah 172 orang yang berasal dari 42 sekolah. "Bolehkah saya memilih tiga prodi, namun dua prodi di provinsi yang sama?" tanya siswa SMA Kertosono, Nganjuk. "Kalau yang daftar hanya sedikit siswa, apakah PDSS boleh hanya untuk siswa yang mendaftarkan saja?" tanya guru SMK PGRI 2 Nganjuk. Banyak lagi pertanyaan yang tampaknya sangat perlu dijawab. Tim menjawab dengan tepat sehingga peserta puas. (yy/syt)
Share It On: