Surabaya Ketua Departemen Agama BEM FE Unesa, Widiya Arifani membangun wadah bagi mahasiswa untuk meningkatkan pengetahuan tentang agama, khususnya agama Islam. Wadah tersebut dibuat dalam bentuk komunitas yang diberi nama Islamic Community of Economy (ICE). Selain melakukan berbagai kajian tentang agama, ICE juga menerbitkan buletin agama. Kemarin, Kamis (12/2/2015) ICE menggelar acara ICE New Community di Economic Bussiness Centre FE. Komunitas tersebut mendapat dukungan dari sejumlah kalangan. Rizal Riskianto (Ketua BEM FE), Dr. Sri Setyo Iriani, S.E., M.Si. (Pembantu Dekan III FE), dan Dr. H. Moch. Khoirul Anwar, S.Ag., M.EI (pembimbing ICE) sangat mendukung digelarnya komunitas tersebut. Namun komunitas ini tentunya harus tetap berjalan sesuai koridor Al-Quran dan Al-Hadits, tegas Nuri dalam sambutannya saat mewakili Pembantu Dekan III. Sementara bagi Widiya Arifani sendiri selaku pendiri komunitas tersebut merasa senang. Impian yang muncul setelah masuk sebagai fungsionaris BEM FE kini telah tercapai. Kini, impian itu telah Allah jadikan nyata. Dalam jalan dakwah pasti akan ada generasi-generasi yang luar biasa yang akan menegakkan kalimat tauhid, ucapnya penuh optimis. (Merliana/SR)