Unesa didatangi rombongan dari IKIP Mataram. Lulu Rosmiadi, selaku ketua yayasan Pembina IKIP Mataram bersama rombongan datang pada senin sekitar pukul 11.00 WIB dan langsung menuju ruang Rektor, (Senin/25/2/2013).
Terjadi perbincangan antara Prof. Dr. Muchlas Samani, Prof. Dr. Toho Cholik dan Dr. Tamsil dengan IKIP Mataram siang itu. Setelah perbincangan selesai dan sebelum rombongan IKIP Mataram kembali ke Mataram, rombongan dari IKIP Mataram turun ke lobi kantor pusat sembari melihat karikatur bangunan Unesa. Dr. Tamsil menyatakan ada dua hal penting yang diajukan IKIP Mataram ke Unesa.
Pertama, IKIP Mataram mengundang Rektor Unesa untuk ikut dalam peresmian kolam renang IKIP Mataram yang hendak diresmikan Gubernur pada tanggal 9 Maret nanti. Unesa diundang khususnya karena Unesa adalah pembina pengembangan Fakultas Ilmu Keolahragaan, IKIP Mataram. Termasuk kolam renang yang akan diresmikan juga hasil binaan dari Unesa.
Kedua, IKIP Mataram meminta izin agar Prof. Dr. Toho untuk menjadi nominasi rektor di IKIP Mataram karena reputasi nasionalnya. Dalam hal ini, ketentuan itu tidak melanggar statuta IKIP Mataram dengan menominasikan pihak luar untuk menjadi pemimpin di kampusnya. "Karena reputasi nasional yang dimiliki Prof. Toho, IKIP Mataram mengajukan beliau menjadi nominator dalam pemilihan rektor IKIP Mataram nanti," Ungkap Dr. Tamsil yang ikut larut dalam perbincangan siang itu.(gilang/syt)
Share It On: