www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id, Surabaya–Setiap sekolah memiliki harapan agar para siswanya bisa diterima di perguruan tinggi negeri. Karena itu, banyak SMA, SMK maupun MA yang jemput bola dengan berkunjung ke kampus-kampus. Tujuannya mengetahui secara detail dan lebih dekat sistem penerimaan mahasiswa baru di kampus incaran siswanya. Itulah yang dilakukan SMAN 5 Surabaya. Perwakilan guru mereka berkunjung ke UNESA pada Senin, 24 Januari 2022.
Perwakilan SMAN 5 Surabaya yang terdiri dari Drs. Soedirman, Mokhamad Imron, S.Pd., dan Evan Indrasari, S.Pd., M.Si. yang merupakan guru Bimbingan Konseling. Mereka disambut langsung jajaran Satuan Admisi UNESA dan Humas di Lantai 8, Gedung Rektorat UNESA Lidah Wetan, Surabaya.
Mokhamad Imron menjelaskan bahwa kunjungan tersebut dimaksudkan untuk memperoleh banyak informasi sistem penerimaan mahasiswa baru di UNESA sebagai perguruan tinggi negeri. Mulai dari pendaftaran, jalur-jalur yang dibuka serta syarat dan ketentuannya. “Ini menjadi langkah positif bagi kami. Informasi dari sini akan kami sampaikan kepada siswa kami, sehinggga mereka bisa mempersiapkan diri untuk daftar di UNESA,” ungkapnya.
Dia melanjutkan, sejalan dengan kemajuan zaman, dan transformasi dunia kerja dan industri menuntut para siswa untuk beradaptasi dan mengembangkan diri salah satunya di bangku kuliah. “Yang kami harapkan tentu siswa kami ini nanti bukan hanya jadi sarjana, tetapi juga memiliki cara pandang yang konstruktif dan inovasi terhadap dunia,” tandasnya.
Evan Indrasari mengungkapkan, kunjungan ini merupakan upaya para guru untuk menampung informasi yang diperlukan siswa untuk mendaftar perguruan tinggi, dan memfasilitasi mereka sehingga memiliki bekal sebelum mendaftar dan memilih jalur penerimaan di kampus-kampus tujuan, salah satunya di UNESA.
Dr. Sukarmin, M.Pd Ketua Satuan Admisi UNESA mengungkapkan bahwa kampus berjargon ‘Satu Langkah di Depan; itu memiliki memiliki puluhan program studi baik yang pendidikan maupun nonkependidikan. “Di sini, para siswa Bapak dan Ibu bisa mengembangkan diri sesuai passion atau minat dan bakatnya masing-masing, UNESA punya tujuah fakultas dan memiliki tiga keunggulan; olahraga, seni dan disabilitas,” tutur Sukarmin.
Dalam pertemuan ini, Vinda Maya Setianingrum, S.Sos., M.A.,beserta Awang Dharmawan, S.Ikom., M.A., menjelaskan berbagai poin-poin dan tips memilih prodi yang berpeluang bagus dan sesuai dengan kemampuan siswa. Selain itu, terdapat pemaparan pula berbagai prodi yang menajadi favorit beserta presentasi keketatan persaingannya. Melalui kunjungan ini, Vinda maya Setianingrum berharap dapat memberikan berbagai pandangan dan informasi untuk para guru dalam mengenalkan perguruan tinggi negeri termasuk UNESA kepada para siswa. [Humas UNESA]
Reporter: Hasna
Editor: @zam*
Share It On: