Prof. Dr. Fida Rachmadiarti, M.Kes. membuka acara sosialisasi KKN bela negara
UNESA.ac.id,SURABAYA—Direktorat Akademik UNESA melalui Subdirektorat Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) menyelenggarakan Sosialisasi Kuliah Kerja Nyata (KKN) Proyek Desa dan Bela Negara. Acara tersebut diselenggarakan secara daring pada Selasa, 9 Januari 2024.
Dr. M. Jacky, S.Sos., M.Si., Kepala Subdirektorat MBKM menjelaskan beberapa perubahan dalam KKN semester genap 2024. KKN Tematik yang diselenggarakan sebelumnya terdapat berbagai macam topik, kini mengalami fokus yang lebih spesifik dengan hanya menitikberatkan pada proyek di desa.
"Pengembangan di desa sangat diprioritaskan, salah satunya pada Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). Untuk mendukung hal ini, kami telah mengumpulkan data BUMDes di Jawa Timur agar dapat dipetakan sesuai kebutuhan proyek," jelasnya.
Ada Bela Negara
Tutur Jatmiko, S.Pd., M.Kes., Kepala Seksi KKN, mengatakan perubahan KKN ini berdasarkan Peraturan Rektor UNESA Nomor 18 Tahun 2023. Terdapat sembilan kegiatan dalam MBKM di luar UNESA, yaitu pertukaran mahasiswa, magang, mengajar di sekolah atau PLP, penelitian atau riset, dan proyek kemanusiaan.
Selanjutnya juga ada kegiatan wirausaha Komnas studi atau proyek independen, membangun desa atau kuliah kerja nyata tematik mbkm, dan bela negara. "Pada semester genap ini akan ada program bela negara yang sebelumnya hanya diadakan di perguruan kedinasan, kini mulai diterapkan di UNESA dan itu juga setara 20 sks," terangnya.
Perihal dengan adanya KKN kebangsaan yang dilakukan kementerian, pihaknya mengatakan akan sama dikonversi ke KKN pada umumnya dan pada tahun ini akan dilaksanakan di Maluku. Penekanan pada konversi KKN yang dapat dilakukan saat mahasiswa menempuh semester yang dikhususkan untuk KKN.
Fokus Proyek di Desa
Sementara itu, tema KKN proyek desa yang dicanangkan meliputi pengembangan BUMDes, koperasi desa, sistem manajemen bidang usaha desa, kelompok masyarakat, proyek wisata di desa, usaha umum dan di desa, membantu pembangunan fasilitas publik, membangun fasilitas wisata, dan berbagai tema lainnya.
"Daerah yang ditujukan untuk KKN saat ini hanya Kabupaten Magetan dengan 15 kecamatan yang tersebar, sementara untuk daerah lain bersifat opsional dan akan diputuskan lebih lanjut," jelasnya.
Pendaftaran KKN dijadwalkan akan dilaksanakan mulai tanggal 7 hingga 31 Januari 2024, dengan para mahasiswa akan diterjunkan pada tanggal 23 Februari 2024. Terkait bela negara, pihaknya juga memperkenalkan kegiatan bela negara yang melibatkan Kementerian Pertahanan (Kemenhan) dan bela negara mandiri yang diinisiasi oleh UNESA di bawah satuan resimen mahasiswa.
Meskipun dikelola oleh tim MBKM, sistem informasi pada bela negara akan dibedakan dengan KKN, menggunakan SIM-Bara sebagai platformnya. Dengan inovasi ini, UNESA semakin meneguhkan komitmennya dalam menghasilkan mahasiswa yang berkontribusi nyata bagi masyarakat dan bangsa.
Prof. Dr. Fida Rachmadiarti, M.Kes., selaku Direktur Akademik, mengatakan bahwa dalam mengapresiasi pencapaian mahasiswa di KKN sebelumnya hasil produk yang mencapai lebih dari 1200 produk akan dipamerkan, dan akan dicatatkan di MURI. Ia berharap program yang selalu ada setiap semester ini dapat memberikan kontribusi maksimal dalam pengembangan dan pemberdayaan desa, sambil memupuk semangat bela negara di lingkungan kampus. []
***
Reporter: Mohammad Dian Purnama
Editor: @zam Alasiah*
Foto: Dokumentasi Tim Humas
Share It On: