Terpilihnya Unesa sebagai kampus integritas oleh KPK, menjadikan Unesa sebagai kampus integritas pertama di Jawa Timur. Sebelumnya di Jawa Barat, KPK juga sudah menggandeng Institut Teknologi Bandung (ITB) dan Universitas Paramadina Jakarta untuk dijadikan kampus integritas.
"Kami memilih Unesa karena berkaitan dengan sejarahnya yang berbentuk IKIP. Dulu, Unesa itu berbentuk IKIP yang mencetak guru-guru. Semoga dengan menjadikan Unesa sebagai kampus integritas, akan menggelorakan para alumninya yang mungkin banyak berprofesi sebagai guru untuk memberikan pendidikan antikorupsi di sekolah tempat mereka mengajar, " ujar Dedie Rachim, Direktur Pendidikan dan Pelayanan KPK usai menjadi pembicara di Universitas Wijaya Kusuma Surabaya, Kamis (15/12/2011).
Selain menjadikan Unesa sebagai kampus integritas, KPK bersama pemerintah provinsi Jawa Timur juga akan membangun wilayah antikorupsi pada 2012. Untuk wilayah kota saat ini masih dalam tahap pembangunan.
"Diharapkan dengan adanya wilayah antikorupsi dan kampus integritas ini, ada sinergi antara pemerintah dengan sektor pendidikan sehingga tinggal pembangunan masyarakat sipil antikorupsi untuk menjadikan Indonesia lebih bermartabat, " ujar Dedie.
sumber: kampus.okezone.com
diposkan oleh Bayu_Humas Unesa
Share It On: