www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id, SURABAYA-Guna menggali banyak informasi seputar jurusan dan prodi favorit, 347 siswa-siswi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Tuban berkunjung ke Universitas Negeri Surabaya (UNESA) di Gedung LP3, Kampus Lidah Wetan, Surabaya pada Rabu, 26 Oktober 2022.
Drs. Budi Jarwanto, Koordinator Pokja Akademik BAKPK UNESA memberikan arahan agar para siswa dapat menggali sebanyak-banyaknya informasi yang ada di UNESA sehingga pada langkah selanjutnya dapat membantu sekaligus mempermudah dalam memilih jurusan dan prodi impian mereka.
Kepala Divisi Dokumentasi dan Layanan Informasi Humas UNESA, Muh. Ariffudin Islam, S.Sn., M.Sn., memaparkan profil UNESA kepada pelajar kelas 12 jurusan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA). Melihat sekolah tersebut yang berbasis keagamaan memiliki potensi untuk memanfaatkan jalur penerimaan di UNESA, utamanya jalur prestasi keagamaan seperti jalur MTQ, pesantren, penghafal Al-Qur’an dan lainnya.
Sementara itu, Sekretaris Satuan Admisi UNESA, Ainur Rifqi, S.Pd., M.Pd., memaparkan, jalur masuk UNESA mengalami perubahan menyusul peluncuran merdeka belajar episode ke-22 tentang transformasi jalur masuk PTN oleh Kemendikbudristek beberapa waktu lalu.
Kepala Sekolah MAN 2 Tuban, Drs. Tasmo, S.Pd., M.A., berharap penjelasan dan mengenal lebih dekat salah satu kampus idaman siswa dapat memacu semangat siswa-siswi kelas 12 MIPA untuk mempersiapkan diri secara maksimal.
“Kami ada tantangan tersendiri dalam konteks ini, banyak orang tua yang memandang bahwa kuliah ini harus butuh biaya banyak dan seterusnya. Karena itulah, kami melakukan pendampingan finansial siswa kurang mampu tetapi ingin kuliah,” ujarnya.
“Terima kasih kepada UNESA yang telah menerima siswa-siswi kami, saya berharap mereka menjadi anak yg semakin berprestasi,” tambahnya. [HUMAS UNESA]
Penulis: Saputra/Azhar
Editor: @zam Alasiah*
Share It On: