www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id,SURABAYA–Sebanyak 15 mahasiswa Fakultas Ilmu keolahragaan dan kesehatan (FIKK), Universitas Negeri Surabaya (UNESA) melakukan study tour di INTI International University and Colleges, Malaysia pada akhir Juni hingga awal Juli.
Kegiatan ini merupakan implementasi dari MoU kerja sama antara UNESA dan INTI International University beberapa waktu lalu. Sejumlah mahasiswa FIKK memanfaatkan kesempatan itu dengan menggali banyak pengalaman dan wawasan lewat eksplorasi pusat-pusat yang berkaitan dengan keolahragaan di sana.
Salah satu yang mereka pelajari di sana yaitu teknik tradisional china masase atau TCM. Mahasiswa diberi bekal melalui teknik bekam dan akupuntur terbaru, selain itu juga diajarkan teknik fisioterapi. Tidak hanya ditunjukkan, tetapi mahasiswa FIKK langsung mempraktekkan teknik-tekniknya.
"Selain diberi teknik dan mempraktekkan, mahasiswa saling berdiskusi tentang teknik-teknik masase yang ada di Indonesia dan Malaysia," ujar salah satu anggota tim FIKK yang terlibat dalam rombongan study tour itu.
Kesempatan ini menjadi privilege tersendiri bagi mahasiswa FIKK karena bisa sharing berbagai teknik dan belajar seputar teknik baru dalam dunia keolahragaan.
Sebagaimana keterangan salah satu dosennya, INTI International University terus mengembangkan teknik masase termasuk terus mempelajari teknik masase Indonesia. Dalam kesempatan ini baik dosen pendamping maupun mahasiswanya bergantian untuk mempraktekkan teknik TCM di INTI International University.
Guna memperdalam dan memperluas wawasan bagi mahasiswa UNESA, diberikan peluang untuk mempelajari salah satu olahraga popular di Malaysia, Teqball namanya. Mahasiswa FIKK dibantu mahasiswa INTI International University turut mempraktekkan olahraga ini secara bersama-sama.
"Dengan kebersamaan mahasiswa FIKK UNESA dan INTI International University and Colleges membuat mempererat hubungan pertemanan ketika mereka berada di beberapa lokasi seperti kantin dan juga asrama," ujar salah satu mahasiswa FIKK. []
***
Penulis: Tim study tour/mahasiswa FIKK/ Sindy
Editor: @zam Alasiah*
Foto: Dokumentasi tim study tour FIKK
Share It On: