www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id, SURABAYA—Dua tim mahasiswa prodi Sains Data, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam ( FMIPA ), Universitas Negeri Surabaya (UNESA) yaitu Tim Hidup Sehat mendapat penghargaan dalam ajang pagelaran Mahasiswa Pendidikan, Matematika, Sains, dan Teknologi informasi (DIMAS-TI) 2023 oleh Asosiasi MIPA LPTK Indonesia (AMLI).
Kompetisi yang berlangsung di Universitas Negeri Makassar itu menggelar tujuh cabang lomba yaitu pemrograman, data mining, desain UI/UX, scientific paper, lean canvas, pembelajaran STEAM (Science, Technology, Engineering, Art, dan Mathematics), dan infografis.
Tim Spontan yang terdiri dari dari Arfan Hafidt Nashrullah, Muhammad Raihan Fasya, Naufal Harith mendapat penghargaan sebagai harapan dua pada sub-tema pemrograman. Arfan, selaku ketua mengatakan pelaksanaan lomba itu dilakukan secara daring, terkait pengerjaan soal-soal penalaran mata pelajaran matematika.
“Jadi di minggu pertama, tes pertama, mengerjakan soal secara online, mengerjakan soal pemograman yang berkaitan dengan nalar, pemrograman, waktu satu hingga dua jam, paling cepat, tepat, yang menjadi pemenang,” terangnya.
Dia melanjutkan, untuk mempersiapkan lomba, timnya harus mempelajari soal-soal yang berkaitan dengan coding, soal matematika, hingga berlatih untuk fokus. “Soal matematika ada variabel a dan b, lalu a dipangkatkan b, menjawabnya gimana. Jadi dibantu komputer, kita menginput suatu masukan kepada komputer, nanti komputer akan menghasilkan jawabannya,” beber Irfan.
Selaras dengan itu, Tim Sehat yang digawangi Dhani Aditya Putra Efendi juga berhadapan dengan soal yang berkaitan dengan penalaran matematika, sub-bagian data mining dan lain-lain. “Pada tahap final, dijadikan sebagai laporan kemudian dipresentasikan,” terangnya.
Penamaan tim spontan, menurut Arfan, didapatkan karena persiapan pada lomba yang bertajuk “DIMAS-TI AMLI untuk Indonesia Emas 2024” itu disiapkan pada menjelang kurang dari satu hari. Sedangkan, untuk tim sehat, menurut Dhani, dikarenakan adanya waktu yang kurang untuk merawat diri, dikarenakan mahasiswa sehari-harinya dihadapkan dengan kesibukan dalam kuliah.
Dari Arfan dan Dhani ke depannya ingin mengikuti berbagai ajang lomba yang berfokus pada pemrograman-selaras dengan keilmuannya- untuk membawa nama harum UNESA, terlebih kepada orang tuanya.[]
***
Reporter: Riska Umami
Editor: @zam Alasiah*
Foto: Dokumentasi Tim Sehat/Spontan
Share It On: