www.unesa.ac.id
Tidak main-main mahasiswa Pendidikan Seni Rupa mempersiapkan pameran ini sejak bulan April lalu. Pameran ini memperlihatkan lebih dari 150 karya dari 73 mahasiswa, terdiri dari seni lukis, kriya kayu, kriya logam, kriya keramik, kriya batik dan desain sesuai dengan pendalaman yang ada di jurusan mereka. Pameran yang dihelat sejak Selasa (18/12) ini sudah dikunjungi lebih dari 1000 pengunjung dari lingkup Unesa maupun luar Unesa.
Selain itu daya tarik pengunjung tidak hanya disuguhi pameran saja melainkan juga workshop berupa eco print, tie dye, airdry clay, lettering dan lomba ilustrasi, vlog serta fotografi. Menurut Ilham salah satu mahasiswa menuturkan pameran ini tujuannya untuk memberikan edukasi kepada msyarakat terkait karya seni, serta menjadi ajang membangun kratifitas mahasiswa untuk berkarya. (Tan/Jum)
Share It On: