www.unesa.ac.id
Avida sapaan akrabnya merupakan mahasiswa angkatan 2016 yang tahun ini sudah memasuki semester 7. Kurang lebih 3.5 tahun sudah dilewatinya. Banyak capaian prestasi yang diraihnya saat perkuliahan. Salah satunya Juara 2 Lomba Presenter Emtek Goes To Campus 2019 yang di gelar di Universitas Negeri Surabaya beberapa waktu yang lalu.
Pada mulanya Avida kurang yakin untuk berkompetisi di Lomba Presenter ini. Basic yang ia geluti di dalam bidang public speaking masih belum ia dapat sepenuhnya. Namun berkat keyakinana dan percaya diri Avida berani mencoba untuk mengikuti ajang tahunan tersebut.
Sejak SMA Avida sudah tertarik dalam bidang Public Speaking. Dia bercita-cita, suatu saat nanti bisa bekerja di sebuah media terutama media pertelevisian. Pada awal karirnya di kampus ia bergabung pada komunitas Public Speaking. Ilmu yang didapatnya tersebut juga mengantarkan dia menjadi sie acara dari berbagai kegiatan seperti PKKMB fakultas selama dua tahun. Dia juga sering menjadi pembawa acara di berbagai kegiatan kampus diantaranya seminar, pementasan, konser musik, dan acara lainnya.
Keyakinannya tumbuh berkat support dari sahabat dan teman-temannya. Ulil Azmi salah satunya. Laki-laki jurusan Sastra Indonesia angkatan 2015 ini menjadi mentor sekaligus Coach baginya.
“Sejak awal azmi selalu memberi dukungan untuk saya agar lebih berkembang dalam dunia public speaking. Hingga pada saatnya pada ajang EGTC ia terus memberi masukkan untuk fokus menjadi presenter yang lugas dan cerdas. Ia juga memberikan masukkan cara membaca berita yang baik, intonasi yang enak di dengar demi menyiapkan grand final EGTS,” terang Avida.
Ada tiga tahapan yang harus dilalui Avida sebelum melaju ke babak Grand Final. Avida berhasil menyingkirkan 100 peserta lebih pada tahap pesnyisihan. Peserta merupakan mahasiswa aktif maupun freshgraduate dari berbagai Universitas di Jawa Timur.
Selanjutnyanya diambil 20 besar dengan kriteria yang sesuai. Dari 20 peserta kembali dikerucutkan menjadi lima besar. Kemudian berkompetisi langsung di panggung megah Emtek Goes to Campus yang bertempat di Graha Unesa kampus Lidah Wetan. Ditonton lebih dari 2000 peserta dan disiarkan langsung di kanal channel SCTV di Vidio.com.
Bertugas sebagai dewan juri yaitu Reza Ramadansyah selaku news ancor Liputan 6 SCTV bersama rekannya Pratiwi Kusuma selaku news ancor Fokus Indosiar.
Dari pencapaiannya ini, Avida dapat mengambil hikmah. Dalam berproses kita harus berani, artinya tidak pernah takut untuk mencoba.
“pada intinya jangan pernah takut untuk mencoba. Karena kita nggak akan pernah tahu bagaimana hasilnya kalau kita nggak mencoba. Kita nggak akan pernah tahu jalan kita dimana kalau kita nggak mecoba,” pungkasnya. (mufti/why)
Share It On: