www.unesa.ac.id
Bisma Wahyu selaku ketua pelaksana mengatakan seminar tersebut diselenggarakan dalam upaya memotivasi mahasiswa untuk membuat suatu lapangan pekerjaan dengan berwirausaha. Menurutnya, jumlah tenaga kerja setiap tahun semakin banyak sedangkan jumlah lapangan pekerjaan terbatas. “Oleh karena itu sebagai mahasiswa harus menciptakan perubahan di masyarakat yaitu dengan kegiatan berwirausaha,” jelas Bisma. Oleh karena itu dengan kegiatan ini dapat menumbuhkan rasa, ide, kreativitas dan inovasi guna memunculkan industri kecil hingga menengah di masyarakat.
Ketua HMJ Biologi Andre Putra saat membuka acara seminar menyampaikan kondisi tenaga kerja sudah banyak tergantikan dengan teknologi yang lebih maju, sehingga harapannya mahasiswa sudah mempunyai gambaran atau keinginan bisa menjadikan apapun passion yang dimiliki untuk dikembangkan menjadi modal berwirausaha. Sehingga setelah lulus mereka dapat menjadi mahasiswa yang mandiri dalam mengelola usaha.
“Berpikiran maju memang perlu tetapi jika dipikirkan saja kapan majunya, sehingga berwirausaha harus dimulai dari sekarang,” papar Andre.
Dalam pemaparan materi yang pertama, Prasetyo Handrianto, M.Si menyampaikan materi tentang membangun mental sukses generasi milenial. “Tiga poin seseorang yang memiliki mental sukses yaitu berpikir dengan cara tertentu, merasakan dengan cara tertentu, melakukan/bertindak dengan cara tertentu,” kata dosen akademi farmasi Surabaya tersebut.
Sementara itu narasumber yang dinanti-natikan oleh para peserta, Alif Rizky. Pada sesi Alif memaparkan perjalanannya karirnya. Menurutnya kesuksesan tidak hanya ditempuh dengan mendalami sebuah pendidikan melainkan harus memiliki keberanian dalam membuat ide dan kreativitas. “Cobalah kalian dalam keheningan dan konstentrasilah, capaian apa saja yang pernah kalian dapat. Coba akumulasi bagaimana ketercapaiannya. Untuk membuat gagasan yang kreatif diperlukan pemikiran yang jernih dan keberanian dalam bertindak,” ujar Alif
Menurut salah satu peserta, Mia Savita yang turut serta dalam seminar itu mengaku sangat menyukai acara yang diselenggarakan oleh HMJ Biologi ini. “Acaranya seru, dapat menambah ilmu dan pematerinya menyenangkan, aku juga berharap dapat menerapkan ilmu yang di dapat setelah mengikuti seminar ini,” imbuh Mia. (Esti/why)
Share It On: