www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id, SURABAYA - Shelvia Kusumadewi pandai berpidato. Dia membuktikan kemampuannya dalam berbagai perlombaan. Terbaru, mahasiswi Jurusan Pendidikan Bahasa Jerman, FBS itu meraih juara satu Lomba Pidato Jerman atau Vortag Nasional 2021 dan juara tiga Lomba Vortag Nasional yang masing-masing diselenggarakan UNESA dan Universitas Negeri Medan (Unimed) pada Oktober dan Desember lalu.
Di UNESA, perempuan yang biasa disapa Shelvia itu bersaing dengan puluhan peserta dari berbagai kampus tanah air. Pada kesempatan itu, ia tampil dengan pidato berjudul Kebebasan Berpendapat di Era Pandemi. Karena pembawaannya yang menarik dan pilihan kata serta penentuan topik yang apik, mahasiswa angkatan 2018 itu berhasil keluar sebagai juara.
Kemudian di Unimed, Shelvia tampil dengan percaya diri. Kali ini, dia menampilkan pidato tentang Pariwisata Nusantara. “Waktu itu saya membahas 3 dari beberapa poin global kode etik pariwisata lalu dikaitkan dengan keadaan pariwisata dan budaya di Indonesia,” ujarnya.
Selain prestasi dalam berpidato, Shelvia ternyata juga peraih Beasiswa Kursus Bahasa oleh Goethe Institut (B2). Menurutnya, setiap kompetisi dan kejuaraan yang dia raih merupakan bagian dari proses belajar untuk memberikan manfaat kepada orang sekitar. Dengan berpidato, Shelvia bisa menyampaikan unek-unek atau menyampaikan pesan-pesan tertentu atas berbagai kondisi yang terjadi di lingkungan sekitar.
“Kita bisa menyampaikan banyak hal kepada orang lain sekaligus belajar bagaimana cara menyampaikannya dengan baik dan benar,” tutur perempuan yang hobi basket dan ukulele itu. “Saat ini saya terus belajar berpidato bahasa Jerman, karena menurut saya, belajar tak akan ada habisnya. Saya sadar, saya tidak berkompetisi dengan orang lain, tetapi berlomba dengan diri sendiri. Bagaimana caranya saya bisa lebih baik dan lebih bagus dari saya yang kemarin,” tandasnya. (Humas UNESA)
Penulis: Madina
Editor: @zam*
foto : Dok. Pribadi
Share It On: