www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id, Surabaya - Budaya merupakan warisan yang tak bisa ditinggalkan namun, seiring dengan perkembangan jaman budaya mulai dipandang sebelah mata. Melalui seminar yang bertema “The 7th Joint Research Presentation with Indonesian Japan Researchers Studies : Prospects for Effective Mutual Introduction of Research and Japanese Language Education”, Unesa bekerja sama dengan para peneliti untuk mempertahankan budaya tersebut, Selasa (20/3).
Bertempat di Auditorium Lantai 11, Gedung Rektorat Kampus Lidah Wetan Surabaya, seminar tersebut secara resmi dibuka oleh Rektor Unesa, Prof. Dr. Warsono, MS. Dalam sambutannya, Unesa menyambut baik atas terselenggaranya seminar ini, “Dengan seminar inilah hubungan para peneliti semakin dekat dan semakin maju,” ujarnya.
Warsono berharap, “Semoga seminar ini menjadi inspirasi bagi kita semua dan sukses buat semuanya,” ungkapnya.
Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi yang disampaikan oleh 3 nara sumber dari Jepang, diantaranya yaitu Prof. Imai Shinobu dari Osaka University, Prof. Yamakawa Futoshi dari Osaka University, dan Prof. Eishi Hirose, Ph. D, Lit. dari Shizuoka University of Art and Culture, dan Dr. Agus Suriyadimulya, M.A. dari Universitas Padjadjaran. Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerja Sama, Prof. Djodjok Soepardjo, M.Litt, dosen Bahasa Jepang, dan juga mahasiswa dari Jurusan Bahasa Jepang. (Toni/Lus)
Share It On: