www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id,Surabaya–Unesa kembali menggelar Jumat Berkah pada Jumat (2/4/2021) di Gerbang Unesa Kampus Lidah Wetan. Kali ini Unesa bekerja sama dengan SMCC dan Dharma Wanita Persatuan Unesa.
Prof. Dr. Bambang Yulianto, M.Pd. selaku Wakil Rektor Bidang Akademik Unesa mengatakan bahwa kepedulian Unesa kepada masyarakat harus terus ditingkatkan, utamanya di masa pandemi Covid-19 yang secara ekonomi masyarakat terkena dampak yang cukup signifikan.
“Karena itu, kami berbagi kepada masyarakat salah satunya lewat Jumat Berkah. Mudah-mudahan bisa sedikit membantu masyarakat di sekitar,” harapnya.
Jumat Berkah merupakan kegiatan rutin yang digelar setiap Jumat. Pelaksanaannya bergantian di Unesa Kampus Ketintang dan Kampus Lidah Wetan.
Pada Jumat Berkah kali ini, ada sekitar 200 paket makanan yang dibagikan secara gratis kepada masyarakat yang ada di sekitar Unesa dan warga yang melewati area Unesa atau masyarakat setempat yang memang tengah berangkat untuk mencari rejeki.
Ketua Dharma Wanita Persatuan Unesa, Dra. Endah Purnomowati Nurhasan, M.Pd., mengatakan bahwa pada kesempatan kali ini, DWP terpilih sebagai pelaksana kegiatan jumat berkah.
Endah Purnomowati Nurhasan mengaku bahwa persiapan yang mereka lakukan untuk menyelenggarakan kegiatan ini dibantu oleh Satuan Mitigasi Crisis Center (SMCC) Unesa.
“200 kotak yang kami sediakan dalam waktu sekian menit saja sudah habis. Ini artinya masyarakat antusias sekali menyambut program berbagi Unesa,” ujarnya. Endah berharap, kegiatan berbagi Unesa bisa terus dilanjutkan sehingga dapat terus dirasakan manfaatnya bagi masyarakat dan berkah bagi unesa sendiri. (Hasna/zam)
Share It On: