www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id, SURABAYA-Kerja sama Universitas Negeri Surabaya (UNESA) dengan TNI AL terus diperkuat. Keduanya menyelenggarakan Diklat Pengembangan Pendidikan Vokasional Akademi Angkatan Laut di Gedung K4 Vokasi, Kampus Lidah Wetan, Surabaya pada Senin, 8 Agustus 2022.
Diklat yang berlangsung hingga 11 Agustus 2022 ini mengusung tema ‘Mewujudkan Akademi Angkatan Laut yang Mampu Menghasilkan Perwira TNI AL yang Tanggap, Tanggon, dan Trengginas dalam Menghadapi Perkembangan Era Revolusi Industri 4.0 dan Society 5.0’.
Kepala Departemen Tenaga Pendidikan (Kadepgadik) Akademi Angkatan Laut (AAL), Kolonel Laut, Umar Winarno, S.T., M.M., mengatakan bahwa diklat tersebut dalam rangka meningkatkan kualitas dosen Politeknik AL khususnya dalam pendidikan vokasi.
www.unesa.ac.id
Dia menambahkan, saat ini terdapat 578 taruna muda AL yang membutuhkan sumber daya manusia (SDM) tenaga pengajar sebanyak 75 orang yang terbagi dalam setiap program pembelajaran. “Kami melihat ini masih kurang, sebab banyak dosen yang sudah diambang batas purnatugas,” ujarnya.
Maksud dan tujuan kegiatan ini untuk membekali para dosen terkait vokasi dari segi literatur dan regulasi, bentuk kerja sama vokasi, metode pembelajaran vokasi berbasis case study dan project based learning (PjBL) model, hingga kepada peningkatan prestasi dan kompetensi para taruna muda AL.
Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan, Suprapto, S.Pd., M.T., menyampaikan bahwa kerja sama antara UNESA dan TNI AL sudah berlangsung lama dan sangat dinamis. Terutama dalam hal pendidikan dan peningkatan mutu kualitas dosen. Pada diklat kali ini, tambahnya, UNESA diminta untuk bersedia mendidik dan memberi bekal bagi para angkatan untuk menjadi pendidik di Politeknik AL.
“Sebagaimana perwujudan implementasi MBKM yang mana kita bisa belajar secara fleksibel dengan siapa saja dan di mana saja lewat kerja sama dan tetap berkiblat kepada regulasi. Semoga pengembangan modul pembelajaran, formula pendidikan vokasi dan berbagai kolaborasi untuk hal-hal khusus bisa dilakukan semaksimal mungkin untuk peningkatan kualitas pembelajaran di dua belah pihak,” ucapnya.
Diklat tersebut melibatkan sejumlah dosen UNESA sebagai pemateri di antaranya Dr. Andi Mariono, M.Pd., Kaprodi S-2 Teknologi Pendidikan; Dr. Warju, S.Pd., M.T., Wakil Direktur I Program Vokasi; dan Abdul Hafidz, S.Pd., M.Pd., Wakil Direktur II Program Vokasi UNESA. [HUMAS UNESA]
Penulis: Saputra
Editor: @zam Alasiah*
Share It On: