www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id., SURABAYA—Mahasiswa prodi Ilmu Keolahragaan angkatan 22, Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) Universitas Negeri Surabaya gelar Jalan Sehat dengan tajuk ‘Abiwara Samba’ pada Minggu, 10 Desember 2023.
Kegiatan yang diikuti lebih dari ratusan peserta mahasiswa dan umum dengan tema "Merajut Tradisi Sehat Bersama" ini merupakan penutup dari inti kegiatan yakni Festival Olahraga Tradisional yang dilaksanakan pada sabtu, 9 Desember 2023.
Jevian Pujilianto, ketua pelaksana Abiwara Samba menyampaikan bahwa latar belakang dari penyelenggaraan kegiatan ini adalah kepedulian mengenai lunturnya minat dan cinta pemuda kepada permainan tradisional. Selain itu, permainan tradisional merupakan identitas bangsa yang perlu terus dilestarikan.
"Selain rasa peduli kepada permainan tradisional, kegiatan ini juga dilaksanakan sebagai bentuk penugasan akhir dari mata kuliah permainan olahraga kreasi dan tradisional," jelas Jevian.
Acara ini diawali dengan senam bersama, kemudian dilanjutkan menyusuri rute jalan sehat yang telah ditentukan. Rute yang dilewati pada jalan sehat kali ini adalah sekitar Unesa lidah wetan yakni berawal dari lapangan voli FIKK, melewati lapangan kuda, Fakultas Bahasa dan Seni, Fakultas Ilmu Pendidikan, lalu belok pada Fakultas Kedokteran, dan kembali ke lapangan bola voli FIKK.
www.unesa.ac.id
Jevian menambahkan, banyak persiapan yang harus dilakukan dalam waktu yang terbilang singkat dalam menyukseskan rangkaian kegiatan ini. Terlebih, kegiatan ini dilaksanakan ditengah minggu persiapan Ujian Akhir Semester.
"Persiapannya sangat istimewa, hanya satu bulan. Persiapan dari kepanitiaan, acara, perlengkapan, koordinasi dengan pihak-pihak terkait. Kita lengkapi seluruh komponen meskipun masih belum sempurna," tambahnya.
Selain jalan sehat, terdapat pula sesi pengundian berbagai macam hadiah menarik seperti kulkas, mesin cuci, sepeda gunung, kipas, dan perabotan. Terdapat pula hiburan berupa electone yang menjadi penyegaran setelah melakukan jalan santai yang menempuh jarak 3 kilometer.
www.unesa.ac.id
Jevian berharap, rangkaian kegiatan ini tidak hanya menjadi wadah untuk menyehatkan fisik tetapi juga melestarikan permainan tradisional dengan berbagai kegiatan menarik yang bisa diikuti oleh berbagai lapisan masyarakat.
"Harapannya kegiatan ini bisa terus dilaksanakan, berjalan dengan lancar dan bermanfaat. Kami akan memperbaiki kekurangan yang ada dan memaksimalkan potensi," tutup Jevian. []
Reporter: Hiline Wijayanti
Editor: @zam Alasiah*
Foto: Dokumentasi Tim Humas
Share It On: