Delagasi HSE Russia, pimpinan UNESA dan jajarannya membahas sejumlah bidang yang berpotensi dikerjasamakan kedua belah pihak di Rektorat UNESA Kampus 2 Lidah Wetan, Surabaya.
Unesa.ac.id, SURABAYA—Universitas Negeri Surabaya (UNESA) terus memperluas jaringan kerja sama dengan berbagai perguruan tinggi luar negeri. Terbaru, kampus bertagline ‘satu langkah di depan’ ini membahas kerja sama dengan Higher School of Economics University (HSE) Russia, di Meeting Room, Rektorat, Kampus 2 Lidah Wetan, Surabaya pada Senin, 12 Agustus 2024.
Dalam kunjungannya itu, HSE Rusia bersama pimpinan UNESA membahas program kerja sama bidang pendidikan, mulai dari exchange program, penelitian dan semua yang berkaitan dengan program internasionalisasi UNESA.
Wakil Rektor IV Bidang Perencanaan, Pengembangan, Kerja Sama, dan Teknologi Informasi dan Komunikasi, Martadi mengatakan, selama ini UNESA masih berfokus pada kerja sama lingkup Asia dan Eropa saja. Sehingga melalui kerja sama ini mampu membuka peluang bersinergi bersama Eropa timur.
“Di sana ternyata banyak hal yang menarik kami dan ketika kita mempunyai link dengan Eropa Timur itu adalah sesuatu peluang yang terus akan memperkaya kita tentang akademik,” ujarnya.
Kerja sama ini diharapkan dapat mendorong pengembangan SDM, internasionalisasi program, dan peningkatan kemampuan mahasiswa. Mahasiswa bisa mendapatkan kesempatan untuk mengikuti program pertukaran ke Eropa Timur dengan biaya yang terjangkau ataupun sebaliknya, baik itu dalam bentuk summers course ataupun program lainnya.
Pimpinan UNESA dan jajarannya bersama delegasi HSE Russia menyampaikan komitmennya untuk merealisasikan kerja sama, salah satunya dalam bentuk pertukaran mahasiswa.
“Kita ingin mendorong para mahasiswa itu keluar agar punya perspektif internasional. Dengan demikian, ruang mereka untuk pengembangan diri lebih terbuka untuk karir ketika lulus semakin terbuka, kemudian untuk lembaga mampu untuk mendongkrak reputasi lebih bagus sesuai dengan visi pak rektor internasional activities,” tambahnya.
Dalam hal ini, akan banyak sekali manfaat yang akan diperoleh mahasiswa terutama memberikan wawasan akademik yang berbeda. “Tentu yang lebih penting ketika melakukan diskusi dan pertemuan adalah aplikasi atau implementasinya. Karena itu, kerja sama ini akan segera diimplementasikan,” tandasnya.
Bima Yatna Anugerah Ramadhani sebagai Direktur HSE University Representative Office di Indonesia atau perwakilan HSE University Russia menyebut bahwa UNESA akan membuat program yang saling menguntungkan atau win-win situation dari pihak HSE University Russia dengan UNESA salah satunya pertukaran mahasiswa.
“Semoga UNESA bisa menjadi bagian dari partner kita karena kami memiliki banyak hal yang harus dieksplor di UNESA untuk kemajuan masing-masing lembaga,” ucapnya dalam pertemuan yang dihadiri jajaran dekan, wakil dekan, direktorat, subdirektorat, dan koorprodi terkait selingkung UNESA.[]
***
Reporter: Putri Ayu Fatmawati (Internship), dan Muhammad Azhar Adi Mas'ud (FBS)
Editor: @zam*
Foto: Tim HUMAS UNESA
Share It On: