Sesuai dengan namanya, Konstruksi Sarang Laba-Laba (KSLL) adalah pondasi dangkal kaku yang memiliki desain meyerupai sarang laba-laba. KSSL sendiri ditemukan pada tahun 1976 oleh Ir. Ryantori dan (Alm) Ir. Sutjipto, serta sudah didaftarkan paten pada tahun 1979.
Menurut Ir. Ryantori konstruksi pada umumnya berkerja secara individualis "Sloof hanya menahan perbedaan penurunan pondasi, balok dinding hanya menahan beban dinding. Lain dengan pondasi KSLL yang secara bersama tanah, rib dan kolom menahan bangunan, sehingga secara teknis dapat menggantikan 25 jenis pekerjaan sub-struktural." ujarnya.
KSLL juga di claim memiliki keunggulan menahan gempa, seperti pada gempa Aceh 9,3 SR dan gempa di Padang 8,4 SR, terbukti semua bangunan masih berdiri kokoh. Diantaranya bangunan yang sudah memakai KSLL adalah Gedung RRI, Supermarket VIDA, Rusunawa Urip Sumoharjo, Jatim Expo, Gedung Statistic, dan masih banyak lagi. (Emir/KK/Humas)
Share It On: