Dengan menguasai bahasa asing, banyak kesempatan yang bakal didapatkan. Di antaranya, tawaran belajar dan bekerja di luar negeri. Itu pula yang kemarin terungkap dalam seminar bertema Peranan Bahasa Asing dalam Dunia Kerja. Seminar tersebut menghadirkan tiga pembicara. Yakni, Dr Ing Ir Haryo Sulistyarso (anggota penyeleksi beasiswa S-3 Internasional), Titut Sayekti (Kadin Jatim), dan Dr Drs Yusuf Fuad (psikolog Unesa). Haryo mengatakan, selama ini banyak sekali tawaran beasiswa dari luar negeri bagi mereka yang memiliki keunggulan bahasa asing. Salah satu negara yang paling concern adalah Jerman. Beasiswa itu tidak pernah melihat jenis pekerjaan pelamar beasiswa. "Semua profesi bisa ikut. Tapi, yang paling banyak adalah dosen, peneliti, karyawan industri, dan pengurus yayasan. Semuanya tergantung pada keseriusan kita," jelas pria yang juga dosen ITS tersebut. Meski begitu, ada satu syarat yang harus dipenuhi para pelamar. Salah satunya, menguasai bahasa asing. Kakak kandung sejarawan LIPI Hermawan Sulistyo itu juga mengungkapkan keuntungan belajar di negeri kanselir tersebut, antara lain, mahasiswa bebas biaya dan mendapatkan sumbangan pendidikan dari pemerintah Jerman dengan cukup. "Semua sarana memadai. Biaya yang didapat dari pemerintah bisa dipakai untuk hidup," terangnya. Karena itu, dia menginginkan Unesa gencar mengembangkan pengetahuan bahasa. Selain Haryo, Tatik Sayekti menambahkan bahwa pengetahuan bahasa potensial untuk mengembangkan ekonomi. Saat ini, banyak lahan yang tak tergarap karena kekurangan dalam penguasaan bahasa asing. "Kalau dengan ITS, kadin sudah kerja sama di bidang teknologi. Tapi, dengan Unesa, konsentrasi kami join di bidang bahasa," ucapnya. Seminar itu merupakan puncak rangkaian Deutsche Woche XI Begeisterung uber Deutsch yang diadakan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) program studi Bahasa Jerman Unesa. Rangkaian acara tersebut sebenarnya sudah diadakan sejak 5 November lalu. Di antaranya, lomba puisi berbahasa Jerman hingga perlombaan menyanyi berbahasa Jerman (Volkslied). (git) Sumber : www.jawapos.com