Akhir Juli 2009 lalu, seminar internasional Bahasa Mandarin digelar di Hotel Singgasana Surabaya. Kini (12/08) seminar internasional bertajuk Impact of Lesson Study on Teachers Competence kembali digelar. Dalam seminar yang bermula dari kerjasama antara Unesa dan CRICED Tsukuba University ini, Prof. Hideo Nakata menjelaskan bahwa lesson study telah membudaya dalam praktik pembelajaran di Jepang. Konsep lesson study ialah open school. Wali murid dan teman sejawat pendidik dapat melihat cara guru membelajarkan siswa saat di kelas sehingga setelah proses pembelajaran berakhir, kritik dan refleksi dapat diperoleh guru sebagai bahan perbaikan kualitas pembelajaran pada pertemuan berikutnya. Seminar yang berlangsung di gedung serba guna Unesa, kampus Ketintang ini diikuti oleh dosen pendamping lapangan Program Pengalaman Lapangan (PPL) Unesa 2009. Selain, Prof. Hideo Nakata, pembicara lain dalam seminar ini ialah Mr. Kenji Yoshikawa, Chief of Service Management Shokei Gakuen Tichiura Japan. Menutup seminar sore hari itu, Prof. Hideo Nakata menambahkan bahwa lesson study dapat dipraktikkan di semua bidang studi. Saya yakin Unesa dapat menjadi pelopor penerapan lesson study di Indonesia bersama UPI (Universitas Pendidikan Indonesia) Bandung. Praktik pembelajaran ini sedang banyak diadopsi Amerika dan Australia. Karena itu, semoga Unesa dapat berperan juga dalam pengembangan lesson study di wilayah Asia, ucapnya. Untuk mengembangkan dan meningkatkan kualitas pendidik dan tenaga kependidikan di Indonesia, Unesa kembali menggelar seminar internasional dan workshop lesson study yang melibatkan para pakar dari Jepang dan Indonesia pada 18 19 Agustus 2009 di gedung serba guna Unesa dan SMP Negeri 26 Surabaya. Pemakalah dalam seminar tersebut, Prof. Masami Matoba (Nagoya University of Japan), Prof. Yoshiaki Shibata (Nagoya University of Japan), Dr. Sumar Hendayana, M.Sc. (Universitas Pendidikan Indonesia), dan Dr. Ibrahim Bafadal, M.Si. (Universitas Negeri Malang). Pendaftaran seminar dan workshop tersebut dapat dilakukan di FMIPA Unesa: Gedung D1 Lantai 1 Kampus Ketintang. Contact person acara ini: Dra.Fida R. (08123576796), Dr. Siti Khabibah (08123072488), Dra. Widowati B., M.Si. (08165444768), dan Dra. Sukarmin, M.Pd. (081330751007). [bayu-humas]