www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id, Surabaya - Bulan Oktober menjadi bulan yang istimewa bagi Fakultas Bahasa dan Seni. Pada bulan ini FBS selalu menyelenggarakan bulan bahasa setiap tahunnya. Pembukaan Bulan Bahasa dan Seni sendiri dilaksanakan pada tanggal 5 Oktober 2017 di Joglo FBS dan berakhir tanggal 12 November 2017. Acara pembukaan bulan bahasa sendiri dibuka oleh Prof. Dr. H. Bambang Yulianto, M.Pd. Dekan FBS beserta Wakil Dekan, staf, dan beberapa dosen FBS, Kamis (5/10) .
Berbeda dengan tahun sebelumnya, tema acara Bulan Bahasa dan Seni kali ini lebih sederhana yakni FBS Berkarya. Selain tema, pada tahun lalu acara ini hanya disebut “Bulan Bahasa”, tapi pada tahun ini nama acara diubah menjadi “Bulan Bahasa dan Seni”. Selain hal tersebut, acara ini memiliki 18 rangkaian kegiatan di antaranya Deutsche Woche (HMJ Jerman), Gather Together (HMJ seni rupa) , D‘ Fest (HMJ B. Inggris), pergelaran wayang kulit (HMJ Jawa), dan masih banyak lagi kegiatan- kegiatan lainnya.
Selain kegiatan yang yang berasal dari masing-masing jurusan terdapat pula kegiatan untuk umum yakni Lomba Cerpen Literasi SMP-SMA, komunitas FBS berkarya dan Color Run. Acara ini dibuka dengan kegiatan pementasan wayang kulit yang berjudul Maha Julig. Pementasan wayang tersebut dibawakan oleh dua dalang dari Jurusan Bahasa Jawa yakni Ki Yusuf Pebriansyah dan Ki Fachtur Samsul Yussak. (Hasna/Mira/Why/Lus)
Share It On: