PENGUMUMAN Nomor: 2312/H.38.9/PP.01.02/03/2010 Berdasarkana Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor: 209/D/O/2010 tentang Penyelenggaraan Program Studi Pendidikan Ekonomi (S2) pada Universitas Negeri Surabaya di Surabaya, tanggal 9 Desember 2010, dibuka Pendaftaran Mahasiswa Baru Program Magister (S2) Pendidikan Ekonomi PPs Unesa. Perkuliahan akan dilaksanakan bulan Maret 2011. MASA PENDAFTARAN Tanggal 14 Desember 2010 s.d. 11 Februari 2011 PERSYARATAN Mengisi Formulir Pendaftaran dan dikirim kepada: Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru Program Pascasarjana Universitas Negeri Surabaya Kampus Unesa Ketintang Gedung K.9 Surabaya 60231 dilampiri data-data berikut: 1. foto kopi ijazah dan transkrip nilai S1 dari PTN atau PTS yang diakui oleh Kementerian Pendidikan Nasional dan terakreditasi sesuai dengan bidang keahlian/prodi yang dipilih yang telah dilegalisasi. 2. satu tulisan ilmiah (artikel atau makalah atau buku teks) yang menurut calon dianggap paling baik (diutamakan yang telah dipublikasikan melalui jurnal atau penerbitan ilmiah); untuk calon mahasiswa yang baru lulus atau belum pernah menulis karya ilmiah dapat membuat artikel berdasarkan hasil penelitian skripsi dengan melampirkan foto kopi halaman judul dan lembar pengesahan dari skripsinya. 3. ide penelitian yang dirancang untuk tesis (S2), yang memuat masalah penelitian, tujuan, dan strategi pemecahan masalah dalam 5-7 halaman berspasi ganda; 4. surat keterangan tentang kemampuan bahasa Inggris calon dari lembaga yang berwenang, misalnya Balai Bahasa, Jurusan Bahasa Inggris suatu Perguruan Tinggi, hasil TOEFL, atau yang sejenis. 5. surat Izin dari lembaga/instansi (khusus bagi calon yang bekerja) 6. surat keterangan kesehatan dari dokter 7. empat lembar pas foto berwarna terbaru dengan ukuran 3 x 4 cm; 8. membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 350.000,00 (tiga ratus lima puluh ribu rupiah). BIAYA PENDIDIKAN Kelas reguler pagi : Rp 5.000.000,00 Kelas reguler sore: Rp 5.500.000,00 Atas perhatian Saudara, kami sampaikan terima kasih. Surabaya, 13 Desember 2010 Direktur, TTD Prof. Ketut Budayasa, Ph.D. NIP 195712041994021001 Informasi: (031) 8293484 Formulir dapat didownload di www.pascaunesa.ac.id