www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id., SURABAYA—Universitas Negeri Surabaya (UNESA) dan Universitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar mengadakan pertemuan di Rektorat UNESA Kampus 2 Lidah Wetan, Surabaya akhir Februari 2024 lalu. Pertemuan ini membahas penguatan kerja sama di bidang sport science di UMI Makassar.
Pada pertemuan ini dihadiri Prof Nurhasan, M.Kes., Rektor UNESA beserta jajaran wakil rektor, direktur dan pimpinan Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK). Dari UMI dihadiri langsung oleh Rektor Prof. Dr. H. Sufirman Rahman, SH., MH., serta jajarannya.
Cak Hasan mengatakan bahwa terkait sport science, kampus ‘Rumah Para Juara’ memang memiliki keunggulan di situ yang didukung dengan sumber daya manusia, fasilitas berstandar internasional dan tata kelola lembaga yang juga mumpuni.
“Kami memang kerap bekerja sama atau digandeng pemerintah dalam menggarap program strategi pemerintah di bidang olahraga, seperti program Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) yang saat ini tengah berjalan di UNESA,” ucapnya.
www.unesa.ac.id
Sementara itu, Rektor UMI juga menekankan pentingnya kolaborasi kedua pihak untuk meningkatkan layanan akademik dan mempercepat pengembangan olahraga di tanah air. “Olahraga ini menjadi perhatian dan perlu kerja sama yang kuat serta komitmen untuk memajukan prestasi olahraga Indonesia,” ucapnya.
Sementara itu, Dr. H. Nasruddin AM., SPOG., MARS., M.Kes., dari Fakultas Kedokteran UMI menyampaikan bahwa UMI gencar mendorong keunggulan di bidang kedokteran yang sangat strategis jika dikolaborasikan dengan UNESA yang unggul di bidang olahraga.
“Kerja sama ini bertujuan untuk memanfaatkan kepakaran UMI dalam pengembangan program ilmu keolahragaan, sedangkan Unesa berupaya untuk meningkatkan SDM serta fasilitas di bidang kedokteran olahraga,” ucapnya.
www.unesa.ac.id
Komponen utama kerja sama ini melibatkan tim ahli kedokteran FK UMI sebanyak 20 orang yang siap memberikan pendampingan kepada Fakultas Kedokteran UNESA.
Melalui kerja sama ini, kedua institusi bertujuan untuk memperkaya penawaran akademik mereka, meningkatkan peluang penelitian, dan pada akhirnya berkontribusi terhadap kemajuan ilmu olahraga di Indonesia.
“Semoga kerja sama ini bisa saling membawa kemajuan serta mendorong transformasi dan inovasi di masing-masing lembaga,” harapnya. []
***
Reporter: Salsabila Condro Wati
Editor: @zam*
Foto: Dokumentasi Tim Humas
Share It On: