www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id, SURABAYA-Talenta musik tanah air sangat melimpah. Potensi itu dapat dilihat dari aspek keberagaman musik dan perkembangannya yang semakin melekat di hati masyarakat. Potensi itulah yang diakomodasi UNESA lewat prodi S-1 Seni Musik yang berdiri sejak 2015 itu. Sejak awal, prodi tersebut menunjukkan komitmennya dalam mendidik mahasiswa yang berkompetensi dalam dunia musik.
Para mahasiswa prodi yang bernaung di Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) itu rutin mengharumkan nama UNESA di berbagai kompetisi musik tanah air dan bahkan namanya sudah melambung ke tingkat internasional.
Prestasi terbaru misalnya, mahasiswa Seni Musik berhasil menjuarai Kompetisi Nasional Band Virtual UNY 2021. Kemudian, Sodo Lanang mahasiswa Seni Musik angkatan 2019 juga meraih medali silver dalam Solo Piano Open Class Category di International Music Competition 2021.
Lalu UNESA String Quartet meraih Gold Medal Chamber Category pada ajang International Music Competition 2021. Daftar prestasi diperpanjang lagi dengan perolehan KKM Gita Pramawisesa yang meraih Gold Medal Choir Competition pada Bali International Choir Festival 2021.
Moh. Sarjoko, S. Sn., M.Sn., Ketua Prodi S-1 Seni Musik menjelaskan bahwa mahasiswa Seni Musik difokuskan untuk menjadi professional. Itulah yang membedakan antara masyarakat umum yang hobi musik dengan mahasiswa lulusan S-1 Seni Musik yang tidak hanya dapat memainkan alat musik, tetapi juga paham tentang keilmuan bidang musik.
Sebagai upaya untuk melahirkan mahasiswa yang berkompeten, Seni Musik menyediakan KKM yang dapat diikuti mahasiswa sebagai wadah untuk melatih skill dan kolaborasi bersama rekan-rekan lain dalam bermain musik. “Mahasiswa Seni Musik harus mahir dua keahlian, mahir keilmuan dan mahir bermain musik,” kata Sarjoko.
Kaprodi Seni Musik membeberkan bahwa pada semester awal, mahasiswa akan diberikan mata kuliah teori dan juga pengantar mayor. Apa itu mayor? Pada prodi Seni Musik setiap mahasiswa wajib memiliki satu alat musik yang menjadi mayor atau fokus utamanya. Pada semester satu mahasiswa akan dikenalkan dengan berbagai macam alat atau instrument sebelum nantinya akan berfokus pada satu alat musik pada semester berikutnya.
Setiap mahasiswa wajib memiliki satu mayor. Namun, mahasiswa juga berkewajiban untuk mengerti dasar dan karakteristik alat musik yang lain. Di samping itu, prodi ini pun memberikan mata kuliah minor sebagai penyeimbang, sehingga mahasiswa bisa mempelajari dan memiliki keahlian alat musik lain.
Dengan menguasai alat musik, mahasiswa memiliki kemampuan bermain alat musik yang tidak umum dikuasai oleh banyak orang. Sehingga peluang semakin terbuka. “Profil lulusan kami utamanya adalah pemain musik professional,” terangnya.
Dia menambahkan, lulusan Seni Musik memiliki peluang kerja yang luas. Mereka bisa menjadi musisi, bagian dari manajemen industri musik, audio atau sound engineer, asansemen lagu, administrasi seni, agen musik, accompanist, broadcast sound engineer, pengembang aplikasi dan masih banyak lagi. [Humas UNESA]
Reporter: Angel
Editor: @zam*
sumber foto : Prodi S1 Seni musik
Share It On: