Para siswa belajar keterampilan berpidato langsung dengan pakar UNESA
Unesa.ac.id SURABAYA—Prodi Sastra Indonesia, Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) UNESA kembali menunjukkan komitmennya dalam pengembangan pendidikan dengan menyelenggarakan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) bertema "Pendampingan Penulisan Teks Pidato dan Praktik Berpidato" di Madrasah Bertaraf Internasional (MBI) Amanatul Ummah, Pacet, Mojokerto.
Keterampilan berbahasa, khususnya menulis dan berbicara, merupakan kompetensi penting yang harus dimiliki oleh generasi muda. Oleh karena itu, program yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 29 Juni 2024 ini dirancang untuk meningkatkan keterampilan berpidato siswa yang selama ini dianggap masih kurang optimal.
Dari hasil observasi yang dilakukan oleh tim PKM, ditemukan bahwa siswa MBI Amanatul Ummah kurang berminat menulis teks pidato dan berpidato karena minimnya sumber rujukan materi, kurangnya pemahaman tentang sistematika teks pidato, serta kendala penguasaan kosakata dan kaidah kebahasaan.
Untuk mengatasi masalah tersebut, UNESA menghadirkan sejumlah pakar di bidang pembuatan media pembelajaran, seperti Prof. Setya Yuwana, Mulyono, Agusniar Dian Savitri, dan Arie Yuanita. Mereka memberikan materi mendalam tentang strategi penulisan teks pidato dan teknik berpidato yang efektif.
Tim pakar Sastra Indonesia UNESA bersama siswa usai pelatihan
Program ini tidak hanya terbatas pada pemberian materi, tetapi juga mencakup praktik langsung yang akan direview oleh para ahli. Para siswa akan dibimbing melalui berbagai metode pembelajaran inovatif, seperti ceramah dengan tayangan slide animatif, sesi tanya jawab, serta praktik penulisan dan berpidato.
Selain itu, program ini juga menargetkan luaran yang jelas, yakni publikasi kegiatan PKM di media massa dan jurnal ilmiah, serta video dokumentasi yang akan diunggah di YouTube. Dengan demikian, dampak positif dari kegiatan ini dapat diketahui oleh masyarakat luas dan memberikan inspirasi bagi institusi pendidikan lainnya.
Dengan adanya kegiatan PKM ini, UNESA berharap dapat membantu siswa MBI Amanatul Ummah dalam mengembangkan keterampilan berpidato mereka, sehingga mereka dapat tampil lebih percaya diri dan mampu menyampaikan gagasan mereka dengan baik di berbagai kesempatan. Kegiatan ini sekaligus menjadi bukti nyata komitmen UNESA dalam mendukung pengembangan pendidikan yang berkualitas dan berkelanjutan.[]
***
Reporter: Prismacintya (FBS)
Editor: @zam*
Foto: Tim PKM Prodi Sastra Indonesia
Share It On: