Sebagai pembicara, Prof. Dr. Mukhlas Samani., M.Pd. menuturkan bahwa saat ini bangsa Indonesia memasuki jaman modern. Menurutnya, arus budaya asing akan terus masuk ke dalam negeri ini, dalam hal tersebut peran pendidikan sangat dibutuhkan. Perlu adanya suatu desain pendidikan yang harus mempertahankan budaya lokal tanpa menghilangkan pendidikan berbasis IT, ujarnya. Ia mencontohkan kondisi di Hongkong, menurutnya pendidikan di Hongkong telah menerpakan pendidikan yang berbasis asrama. Pendididkan di sana menerapkan sistem pembelajaran saling tukar pelajar antar sekolah. Ini adalah pembelajaran yang telah dimiliki oleh kita sejak dulu, yaitu pendidikan pesantren, imbuhnya. Jika hal tersebut diterapkan di Indonesia secara maksimal maka Indonesia akan menjadi negara yang maju.[Zainur Rahman_Humas]
Share It On: