www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id., SURABAYA—Para siswa Sekolah Indonesia Kuala Lumpur belajar membatik cap berbasis loose-part bersama tim dosen Pendidikan Anak Usia Dini (PG PAUD) Universitas Negeri Surabaya (UNESA) beberapa waktu lalu.
Kegiatan itu merupakan bagian dari program pengabdian kepada masyarakat yang diinisiasi tim dosen PG PAUD UNESA yang terdiri dari Kartika Rinakit Adhe, S.Pd., M.Pd., Dra. Nurhenti Dorlina Simatupang, M.Sn., dan Sri Widayati, S.Pd., M.Pd.
Pelatihan itu diikuti belasan pelajar usia TK. Mereka tampak penuh semangat mengikuti pelatihan tersebut. Mereka diperkenalkan pada bentuk batik sederhana seperti mega mendung dan parang.
Salah satu dari tim itu, Kartika Rinakit Adhe mengatakan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk mengajarkan teknik membatik, tetapi juga sebagai cara untuk memperkenalkan budaya tradisional Indonesia dengan cara yang interaktif dan berkesan.
Dia melanjutkan, batik merupakan bagian penting dari budaya Indonesia yang harus terus dikenalkan dan diwariskan kepada pelajar sejak ini.
"Kami ingin memberikan peluang kepada anak-anak untuk mengenal seni batik sejak dini, sehingga mereka dapat menghargai dan melestarikannya sebagai bagian dari identitas budaya Indonesia," ujarnya.
Pelatihan ini tidak hanya memberikan pengenalan tentang teknik membatik, tetapi juga mengajarkan nilai-nilai seperti kreativitas, ketekunan, dan kerja sama tim.
Para peserta belajar membuat pola-pola sederhana dengan menggunakan alat batik cap berbasis loose-part, yang memberikan kesempatan bagi mereka untuk berkreasi dengan bebas.
Kegiatan ini juga memberikan wawasan seni kepada anak-anak, serta mendorong semangat kolaborasi dan kreativitas dalam suasana yang penuh keceriaan. Ibu Nurhenti, mengungkapkan kegembiraannya melihat antusiasme anak-anak dalam mengikuti kegiatan tersebut.
"Kami sangat senang melihat anak-anak begitu antusias dan terlibat aktif dalam setiap tahapan pelatihan. Mereka telah menunjukkan semangat luar biasa dalam menciptakan karya-karya batik yang penuh warna," kata Kartika. [*]
***
Penulis: Tim PKM PG PAUD
Editor: @zam Alasiah*
Foto: Dokumentasi Tim PKM PG PAUD
Share It On: