www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id – Surabaya, Unit Kegiatan Kerohanian Islam (UKKI) Unesa menggelar MUKTAMAR XXXII pada 20 s.d. 22 Desember 2019 dengan mengangkat tema “Finding Harmony In Diversity ”. Kegiatan yang berlangsung di Ruang Srikandi I6 Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum (FISH) berlangsung dengan agenda perumusan ADART (Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga) dan GBHK UKKI UNESA, serta pemilihan dan pengangkatan presidium tetap pada periode 2019/2020 dengan calon ketua umum M. As’ad Amin dari Fakultas Ilmu Olahraga (FIO) dan Ahmad Lutfi Alfianto dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA).
Dalam sambutannya, Ketua Umum periode 2018/2019, Yusuf Adip Saputro, berharap pengalaman-pengalaman yang telah terjadi dalam organisasi sampai terlaksananya Muktamar ke-32 ini bisa menjadi pembelajaran untuk kedepannya menjadikan UKKI organisasi yang lebih baik lagi.
Sementara itu, ketua pelaksana, Ahlan Riwahyu Habibi menambahkan bahwa dengan terciptanya lingkungan yang harmonis, baik dari pengurus dan anggota dapat meningkatkan kinerja pada organisasi. “Harapannya untuk muktamar kali ini, mengingat dibalik berbagai latar belakang yang berbeda-beda dapat terbentuk keselarasan antara pengurus dan anggota UKKI lebih baik lagi untuk tahun-tahun ke depan,” ujarnya.
Sejumlah 200 orang, baik pengurus dan anggota UKKI Unesa telah menjalankan berbagai program kerja yang bermanfaat bagi masyarakat luas dengan cakupan kegiatan dari segi sosial, pendidikan, politik, maupun ilmiah. Tahun 2020 nanti, UKKI Unesa juga akan menggelar Bakti Karya Mahasiswa yang dikemas dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat dengan memberikan pelatihan-pelatihan serta sosialisasi langsung kepada msyarakat.
Merujuk pada agenda kegiatan yang sudah disebutkan di atas, M. As’ad Amin dari FIO terpilih menjadi Ketua Umum UKKI dan siap mengemban masa bakti selama satu tahun ke depan dengan harapan bisa menjadikan UKKI menjadi organisasi yang lebih maju lagi kedepannya. (Yuris/ay)
Share It On: