www.unesa.ac.id
Dalam sesi sambutan Prof. Dr. Nurhasan, M.Kes mengungkapkan banyak terima kasih kepada BTN atas supportnya untuk mewujudkan Unesa menjadi kampus yang eksklusif, sehingga kenyamanan mahasiswa dapat terjamin dengan baik. sepaham dengan rektor, Kepala Cabang BTN di Surabaya, Waluyo menjelaskan dengan adanya kerja sama Unesa dan BTN dapat mewujudkan Unesa menjadi kampus yang unggul, serta mempererat dan berkolaborasi dalam pengelolaan keuangan dengan baik.
Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dilakukan oleh rektor dan BTN. Serta pemotongan pita sebagai wujud penyerahan kendaraan eco campus dari BTN untuk Unesa sebanyak 8 unit kendaraan. Delapan kendaraan ini nantinya akan dibagikan ke setiap-detiap fakultas sebagai pengadaan kendaraan dalam pengelolaan sampah. (why/tni)
Share It On: