Jajaran Kasubdit MBKM UNESA bersama Tim Kinobi bersama mahasiswa peserta Workshop UNESA MBKM Career Portal.
Unesa.ac.id., SURABAYA—Universitas Negeri Surabaya melalui Subdirektorat MBKM, Direktorat Akademik bekerja sama dengan Kinobi mengadakan Workshop UNESA MBKM Career Portal di Auditorium, Lantai 11, Gedung Rektorat, Kampus 2 Lidah Wetan, pada Senin, 22 April 2024.
Kegiatan ini diikuti mahasiswa selingkung UNESA. Dr. M. Jacky, S.Sos., M.Si., Kasubdit MBKM UNESA menyampaikan, UNESA memiliki agenda talenta mahasiswa selama tujuh hari, tujuannya untuk membekali mahasiswa dengan skill atau talenta masa depan.
Ditargetkan 28.000 mahasiswa UNESA memiliki sertifikat internasional. Kegiatan talenta ini berkesinambungan dengan kegiatan workshop ini. Sertifikat dari kegiatan talenta bisa menjadi bagian penting untuk meningkatkan personal branding mahasiswa melalui LinkedIn.
"Dengan kegiatan bersama Kinobi ini teman-teman mahasiswa bisa memaksimalkan LinkedIn untuk meningkatkan personal branding yang membantu karir ke depan," ucapnya.
Dr. M. Jacky, S.Sos., M.Si., Kasubdit MBKM UNESA memberikan pengarahan seputar Worskhop UNESA MBKM Career Portal.
Menurutnya, LinkedIn sangat penting bagi karir mahasiswa. Selain dapat mengkoneksikan mahasiswa dengan para profesional di bidang yang diminati, juga meningkatkan profil dan reputasi sehingga mudah dilirik perusahaan atau industri.
Talkshow bertajuk "Kupas Tuntas Rahasia Membangun Personal Branding Melalui LinkedIn Untuk Kesuksesan Karir" ini menghadirkan Ni Luh Dila Diah Paramita dari Kinobi sebagai narasumber.
Dila memaparkan LinkedIn dapat membangun personal branding, memperluas jaringan dengan para profesional, memperluas kesempatan karir, memperoleh wawasan baru tentang persiapan kerja, dan mempelajari hal baru tentang karir yang ingin dikembangkan.
"Intinya, agar orang mengenali siapa diri kita, meningkatkan reliabilitas, dan meningkatkan peluang untuk melamar pekerjaan," ucapnya.
Ni Luh Dila Diah Paramita dari Kinobi paparkan pentingnya memiliki Linked-In dan cara membangun personal branding kepada mahasiswa UNESA.
Guna memaksimalkan LinkedIn yaitu tentu membuat akun terlebih dahulu. Gunakan foto yang memperlihatkan kepercayaan diri, bukan foto paspor yang cenderung kaku. Tunjukkan siapa diri kita melalui informasi yang padat dan jelas.
Selanjutnya yaitu posting yang meliputi empat hal. Pertama, authority post atau postingan yang berisi insight yang berkaitan dengan industri atau personal yang sedang dibangun.
Kedua, collaboration post yaitu postingan yang menunjukkan kolaboratif baik dengan teman-teman kerja atau mentor. Orang yang ada di dalam foto bisa ditag atau dinotice.
Ketiga, personal story post yaitu postingan tentang pengalaman saat menghandle suatu program atau proyek, dan sebagainya. Mirip curhat, tetapi ini lebih pada share pengalaman profesional.
Keempat, call to action post yaitu postingan tentang informasi seputar kegiatan atau lowongan pekerjaan misalnya. "Bisa juga yang dipelajari pada acara hari ini di-share di LinkedIn, boleh banget," ucap Dila.[]
***
Reporter: Sindy Riska (Fisipol)/Fatimah Najmus Shofa (FBS)
Editor: @zam*
Foto: Dokumentasi Tim Humas
Share It On: