Direktur Pascasarjana Prof. Dr. Bambang Yulianto, M.Pd., ikut donor darah yang diselenggarakan atas kerja sama Direktorat PPIS, BPPG, dan SMCC serta PMI Bangkalan.
Unesa.ac.id, SURABAYA–Direktorat Pencegahan dan Penanggulangan Isu Strategis (PPIS) bersama Badan Pendidikan Profesi Guru (BPPG) dan Subdirektorat Mitigasi Crisis Center (SMCC) UNESA gelar donor darah di Gedung LPSP, Kampus 2 Lidah Wetan, Surabaya pada Kamis, 16 Mei 2024.
Kegiatan ini juga melibatkan PMI Bangkalan. Prof. Dr. Mutimmatul Faidah, S.Ag., M.Ag., Direktur PPIS mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu program peduli kemanusiaan yang dilaksanakan rutin setiap tahun.
"Kami bekerja sama dengan teman-teman PMI Bangkalan dan untuk tahun ini sudah kali keduanya. Insya Allah setiap tiga bulan sekali akan kami gelar donor darah di UNESA," ucapnya.
Penanggung jawab UDD PMI Kabupaten Bangkalan, Muhammad Syarif Husein, mengatakan, kerja sama tersebut didasarkan pada kondisi terbatasnya persediaan darah di daerah Bangkalan, sementara kebutuhannya banyak.
"Jumlah pendonor di sana masih sedikit, belum bisa memenuhi kebutuhan," ungkapnya.
Mahasiswa UNESA menjalani proses donor darah yang diselenggarakan di Gedung LPSP, Kampus 2 Lidah Wetan.
Pada periode lalu ada seratus kantong darah hasil agenda donor di UNESA. Dia berharap kerja sama dengan UNESA bisa mendapatkan tiga ratus kantong darah, sehingga jumlah kebutuhan bisa terpenuhi.
"Kali ini tadi banyak civitas yang mendaftar dan berdonor darah. Luar biasa dan kami menyampaikan terima kasih atas kerja sama dan dukungan kemanusiaan ini," ucapnya.
Drs. Fatkur Rohman Kafrawi , M.Pd., Kepala Badan Pendidikan Profesi Guru mengatakan, PPG siap mendukung penuh kegiatan kemanusiaan seperti donor darah tersebut.
Menurutnya, program seperti ini bisa memberikan kesadaran bagi civitas dan masyarakat untuk peduli terhadap sesama. Terutama bagi mereka yang nanti menjadi guru dan memberikan pendidikan karakter kepada siswanya.
"Ada sekitar ratusan bahkan ribuan mahasiswa di tiap gelombang. Tadi banyak sekali yang mau donor dan semoga apa yang dilakukan ini bisa bermanfaat bagi yang membutuhkan," ungkapnya.
Petugas PMI melakukan pemeriksaan terhadap mahasiswa atau pendonor sebelum dilakukan pengambilan darah.
Turut mendonorkan darah juga, Prof. Dr. H. Bambang Yulianto, M.Pd., Direktur Pascasarjana UNESA menyampaikan apresiasinya atas kegiatan kemanusiaan tersebut. Menurutnya, kegiatan seperti ini tidak boleh dipandang sederhana, karena satu kantong darah dari pendonor bisa menyelamatkan kehidupan orang.
Salah satu mahasiswa PPG yang turut berpartisipasi, Fahrud Fauzan Nadim, mengatakan antusiasnya saat berhasil mendonorkan darahnya.
"Senang sekali rasanya dikasih kesempatan untuk membantu sesama. Semoga kegiatan seperti ini bisa terus dilaksanakan," ucap mahasiswa PPG jurusan Teknik Konstruksi Perumahan itu.[]
***
Reporter: Mochammad Ja'far Sodiq (FIP), dan Fatimah Najmus Shofa (FBS)
Editor: @zam*
Foto: Dokumentasi tim Direktorat Humas dan Informasi Publik
Share It On: