Pada pameran kali ini, tim Unesa, yang diwakili Humas Unesa tampil berpameran secara maksimal. Desain stan dan peralatan pameran langsung didatangkan dari Surabaya. Sketsel dari panitia tidak digunakan dan diganti sketsel yang dibawa dari Surabaya. "Sekali pameran, Unesa harus tampil total," kata Suyatno, ketua tim pameran. Barang yang dipamerkan adalah buku tulisan dosen Unesa, jurnal, wapikweb, video, film, dan foto terkini. Tema pameran Unesa adalah gedung rektorat 2014 dengan gambar penuh warna.
Jika stan lain hanya mengandalkan sketsel panitia yang ditempeli baner dengan ukuran yang tidak sama karena desain dari asal tidak sesuai dengan luas pameran, Unesa lebih pada penyiapan sketsel sendiri yang diboyong dengan satu pick up dan satu kijang dari Surabaya. Perpaduan warna khas Unesa biru dan orange menjadi daya tarik pameran. (Yoyo/syt)
Share It On: