www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id, SURABAYA—Pendidikan merupakan pilar utama dalam pembangunan sumber daya manusia yang berkualitas. Untuk mencapai hal tersebut, Pendidikan dan Pelatihan Guru (PPG) merupakan salah satu program yang krusial dalam menghasilkan guru-guru yang unggul dan profesional.
Dalam upaya peningkatan kualitas pendidik, Pusat PPG Universitas Negeri Surabaya (UNESA) menyelenggarakan kegiatan "Koordinasi dan Evaluasi PPL Siklus I dan Tindak Lanjut Siklus II PPL PPG Dalam Jabatan Gelombang 2 Kategori I” di Hotel Mercure Surabaya pada 3-4 November 2023.
Kegiatan tersebut dibuka Prof. Dr. Fida Rachmadiarti, M.Kes, Direktur Akademik UNESA. Dia menggarisbawahi pentingnya peran guru dalam menghadirkan masa depan yang lebih baik bagi bangsa ini.
"Guru adalah garda terdepan dalam membentuk karakter dan pengetahuan anak-anak kita. Oleh karena itu, PPG harus menjadi wahana untuk membekali para calon guru dengan kompetensi dan moralitas yang tinggi,” ucapnya.
Kegiatan ini dihadiri ratusan peserta yang terdiri dari para dosen dan instruktur PPG Daljab. Mereka berkumpul untuk mengkaji dan mengevaluasi proses pendidikan dan pelatihan yang telah berlangsung sejauh ini terutama pada program Pelaksanaan Praktek Lapangan I dan II, serta merumuskan langkah tindak lanjut untuk meningkatkan kualitas program tersebut.
www.unesa.ac.id
Dalam rangkaian acara tersebut, terdapat beberapa sesi diskusi, presentasi, dan workshop yang membahas berbagai kekurangan dan kelebihan pada pelaksanaan PPL I dan tindak lanjut pada PPL II.
Selain itu, para peserta juga mendiskusikan isu-isu terkini dalam dunia pendidikan dan upaya untuk menghadapi perubahan yang terus menerus dalam tuntutan pendidikan.
Drs. Fatkur Rohman Kafrawi, M.Pd, selaku Kepala Pusat PPG UNESA dalam penyampaian laporan mengatakan, program PPG Daljab gelombang II yang akan dilaksanakan pada November ini. UNESA mendapatkan peserta sebanyak kurang lebih 2.100 peserta.
"Kami sangat mengapresiasi partisipasi aktif semua peserta dalam acara ini. Kolaborasi dan kerja sama dalam meningkatkan kualitas PPG Prajabatan sangat diperlukan demi menciptakan pendidik yang berkualitas," kata Fatkur. []
***
Penulis: Tim Pusat PPG UNESA
Foto: Dokumentasi Tim PPG UNESA
Share It On: