www.unesa.ac.id
Unesa.ac.id, SURABAYA–Sekolah Pascasarjana Universitas Negeri Surabaya gelar Sosialisasi dan Pembekalan Mahasiswa Baru dengan tema ‘Transformasi Sekolah Pascasarjana: Pengembangan Keilmuan Multidisiplin’ di Gedung Fakultas Kesehatan Kampus Lidah Wetan pada Sabtu, 9 September 2023.
Direktur Sekolah Pascasarjana, Prof. Dr. Bambang Yulianto, M.Pd., dalam sambutannya mengingatkan kepada mahasiswa baru jika sudah masuk ke jenjang S2 cara belajarnya harus lebih dalam dan kuat. Sejak awal harus menentukan dan merancang riset yang akan dikerjakan.
"Lupakan latar belakang jabatan, kalau sudah di sini statusnya sama sebagai mahasiswa. Manfaatkan kesempatan untuk memperdalam keilmuan dan memperkuat kompetensi," pesannya.
www.unesa.ac.id
Sementara itu, Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai, S.STP., M.M., yang hadir sebagai narasumber menjelaskan seputar revitalisasi pendidikan dan pelatihan vokasi, di antaranya meliputi 1) SIPK kebutuhan tenaga kerja kompeten, jumlah, jenis, jenjang dan lokasi, 2) penyelenggaraan pendidikan SMK berbasis kompetensi link and match SMK unggulan, 3) penyelarasan pendidikan tinggi vokasi dengan link and match dual system.
Selanjutnya, 4) penyelenggaraan pelatihan, kursus keterampilan berbasis kompetensi, future job, skilling, reskilling, dan upskilling, 5) penjaminan mutu pendidikan dan pelatihan vokasi, sertifikat kompetensi, dan akreditasi sertifikat lulusan, dan 6) peran pemangku kepentingan seperti Pemda, Kadin maupun BNSP.
Adapun muatan link and match di antaranya meliputi sinkronisasi kurikulum, magang dosen di industri, dosen tamu di industri, praktek kerja lapangan, sertifikasi mahasiswa PKL, dan komitmen penyerapan tenaga kerja.
"Muatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan relevansi Pendidikan dengan kebutuhan industri sekaligus meningkatkan jumlah keterserapan lulusan di industri," ucapnya dalam sesi yang dimoderatori Sueb, S.Pd., M.Pd, dosen FBS itu.
Dengan demikian diperlukan sebuah proses pengembangan inovasi di bidang vokasi yang mencakup cara-cara baru seperti kewirausahaan, pengembangan penelitian terapan, inkubasi Perusahaan teknologi baru, dan difusi teknologi UKM. [*]
***
Reporter: Saputra
Editor: @zam Alasiah*
Foto: Dokumentasi Tim Humas
Share It On: