Workshop ini mengevaluasi berbagai program dan capaian tahun 2024 sekaligus menyusun rencana program untuk tahun 2025. Pimpinan mengajak semua jajaran untuk terus meningkatkan kolaborasi, kualitas kinerja, layanan, dan prestasi.
Unesa.ac.id. SURABAYA—Universitas Negeri Surabaya (UNESA) melalui Bidang Perencanaan, Pengembangan, Kerja Sama, dan Teknologi Informasi dan Komunikasi menyelenggarakan Workshop Evaluasi Program Bidang IV dan Penyusunan Rencana Program Tahun 2025 di Banyuwangi, pada Kamis-Sabtu, 31-2 November 2024.
Wakil Rektor 4 Bidang Perencanaan, Pengembangan, Kerja Sama, dan Teknologi Informasi dan Komunikasi, Martadi mengatakan, bahwa kegiatan ini memiliki dua tujuan utama. Pertama, membangun teamwork dan kolaborasi yang kuat untuk mencapai target-target standar tinggi yang ditetapkan Rektor UNESA.
Kedua, mencermati dan mengevaluasi program-program yang telah dibuat untuk kemudian dipetakan sebagai bahan menyusun program-program baru tahun 2025 secara lebih inovatif untuk mendukung program prioritas yang telah dicanangkan rektor.
"Luaran kegiatan ini yaitu berupa penyusunan program masing-masing direktorat yang bisa digunakan untuk mendukung ketercapaian program UNESA," ucap dosen yang berhome base di Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) itu.
Rektor UNESA Cak Hasan memberikan sejumlah arahan penting untuk meningkatkan capaian dan prestasi, salah satunya dengan mengedepankan aspek kolaborasi dan saling mengisi satu sama lain.
Rektor UNESA, Nurhasan atau yang akrab disapa Cak Hasan yang turut hadir dalam kegiatan ini mengapresiasi dan memberikan sejumlah arahan penting kepada seluruh unit kerja dan sivitas di bawah bidang 4.
Ia mengatakan, kunci utamanya adalah para staf harus fokus di bidangnya dan mau kolaborasi. Selalu belajar yang baik pada kampus-kampus lain baik nasional maupun internasional, serta bisa beradaptasi.
“Untuk menjadi perguruan tinggi yang besar, semua harus by design tidak by situational,” tandasnya.
Cak Hasan menekankan sekali lagi agar seluruh unit kerja bisa bekerja sama dan berkolaborasi untuk mewujudkan UNESA Satu Langkah di Depan dan mempersiapkan SDM Unggul 2045.
“Kegiatan ini keren, karena selain menjadi wadah untuk mempererat silaturahmi dan kolaborasi antardirektorat dan staf di bawah bidang IV, juga menjadi ajang untuk evaluasi program,” ucapnya.
Skuad bidang 4 UNESA siap membawa UNESA menuju PTNBH bereputasi internasional.
Staf Ahli Rektor, Bambang Yulianto menambahkan, pencapaian dan prestasi yang telah didapatkan UNESA tentu menjadi kebanggaan tersendiri. Namun, ia yakin bahwa SDM yang dimiliki di bidang IV ini, yang rata-rata berisi anak-anak muda akan terus siap menunjukkan yang terbaik lagi.
“Kami tahu bahwa anak-anak muda ini memiliki semangat yang luar biasa karena bernaung dalam Rumah Para juara,” tandasnya.
Sementara itu, Wakil Rektor 3 Bidang Riset, Inovasi, Pemeringkatan, Publikasi dan Science Center, Bambang Sigit Widodo yang juga turut serta dalam kegiatan tersebut mengatakan bahwa kolaborasi antar bidang, tentu sangatlah diperlukan.
“Kami saling membutuhkan. Untuk menaikkan pemeringkatan UNESA, juga diperlukan bidang kerja sama. Jadi, ya harus terus berkolaborasi untuk kemajuan UNESA,” tandasnya.
Kegiatan workshop bidang IV ini diikuti sebanyak 102 peserta, terdiri atas pimpinan UNESA, staf ahli rektor, direktur, kasubdit, kasie dan tendik. @sir
Share It On: